Akhirnya kita sudah memasuki 2024 yang sepertinya juga akan jadi tahun penuh kejutan di industri game, khususnya untuk platform mobile yang akan kedatangan banyak game dengan antisipasi tinggi. Tapi sebelum melihat ke masa depan, pada pembahasan ranking pendapatan game mobile RPG anime terpopuler sepanjang satu minggu terakhir, kami jujur cukup dibuat terkejut dengan posisi tiga teratas, atau lebih spesifiknya ke Genshin yang baru kedatangan banner Navia dan kehilangan momentumnya dengan begitu cepat.
Seperti biasa semua data yang kami ambil berdasar pada gabungan dari setiap versi gamenya di platform Android dan iOS untuk berbagai wilayah. Ini karena ada beberapa game mobile dengan versi berbeda yang dikhususkan untuk rilis Global, Jepang, China, dan juga Korea. Tentunya ada sebagian game yang mendapat rilis global langsung sehingga kami hanya perlu mencantumkan satu versi saja.
Ranking Pendapatan Mobile RPG Anime Terpopuler Minggu Ini:
-
Honkai: Star Rail – IDR 359 Miliar
-
Fate/Grand Order – IDR 153 Miliar
-
Genshin Impact – IDR 135 Miliar
-
Goddess of Victory: NIKKE – IDR 128 Miliar
-
Blue Archive – IDR 52,5 Miliar
-
Azur Lane – IDR 52,2 Miliar
-
Arknights – IDR 27 Miliar
———– -
Seven Knights Idle Adventure – IDR 26 Miliar
-
MementoMori – IDR 21 Miliar
-
Fire Emblem Heroes – IDR 16 Miliar
Momentum manis yang berhasil diraih Genshin Impact setelah hadirnya banner Navia kini sudah mengalami fase surut, di mana pendapatan gamenya untuk minggu ini tidak hanya berhasil diungguli Honkai Star Rail, tapi juga Fate/Grand Order yang merayakan event tahun baru serta kolaborasi spesial dengan Fate/Samurai Remnant.

Sementara kenaikan Honkai Star Rail di periode ini memang sudah bisa diprediksi, karena gamenya baru saja kedatangan karakter Ruan Mei yang lumayan jadi incaran banyak pemain, apalagi bagaimana bannernya ikut memberi rate up ke satu karakter baru lainnya yaitu Xueyi.

Selebihnya ranking pendapatan di minggu ini relatif masih normal. Goddess of Victory: NIKKE, Blue Archive, dan Azur Lane sama-sama sudah kedatangan event / penawaran banner menarik, sementara Arknights mungkin baru akan kembali mendapat momentumnya setelah rerun event Lingering Echoes yang kemudian akan disusul dengan event anniversary ke-4.
Data di atas sudah kami konversikan langsung ke IDR agar lebih mudah dilihat dan sudah merupakan gabungan dari semua region. Data pendapatan mobile RPG ini kami ambil melalui platform AppMagic pada 5 Januari 2023 untuk rentang waktu 28 Desember 2023 – 3 Januari 2024.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post