Setelah absen cukup lama sejak perilisan The Last of Us Part 2, akhir tahun kemarin Naughty Dog telah resmi mengumumkan game besar mereka selanjutnya yang juga mengawali kelahiran IP original baru yaitu Intergalactic: The Heretic Prophet. Tapi diluar dugaan, ternyata fokus mereka saat ini juga mengarah ke game rahasia lain yang masih belum diumumkan.
Konfirmasi ini datang langsung dari Neil Druckmann selaku salah satu pimpinan studio lewat sesi wawancaranya di podcast Press X to Continue. Saat memberi penjelasan mengenai peran serta kolaborasinya dalam proyek yang tengah ditangani Naughty Dog, Druckmann ikut mengonfirmasi adanya game lain di mana dia lebih memegang peran sebagai produser. Meski tidak memiliki campur tangan sebesar di Intergalactic, dia tetap memberi banyak feedback serta arahan bagi tim dalam proses pengembangannya.
Karena masih bersifat rahasia, untuk sementara tidak ada yang tahu apakah ini akan jadi semacam game lanjutan dari franchise lama mereka atau IP original baru lainnya. Satu yang jelas kalau sangat kecil kemungkinannya kalau ini adalah The Last of Us, karena sudah pasti Druckmann akan memegang peran yang jauh lebih penting daripada sekedar produser. Belum lagi dia sempat menghimbau para fans agar tidak terlalu berharap mengenai eksistensi game ketiganya.
Saat ini kita hanya perlu bersabar menanti sampai mereka siap mengumumkan game rahasia ini. Pada saat bersamaan, setidaknya para fans sudah diperlihatkan pada Intergalactic: The Heretic Prophet yang punya premis cukup menarik. Resepsi yang didapat gamenya sejauh ini terbilang cukup beragam, dengan sebagian yang merasa sangat hype, tapi banyak juga yang tidak suka dengan desain dari sang protagonis. Tentu saja karena masih sangat awal, impresi ini bisa berubah di masa depan apalagi setelah adanya presentasi gameplay.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post