Setelah penantian yang cukup lama sejak rilis awalnya di China, kini Persona 5 The Phantom X akhirnya sudah tersedia untuk para pemain di wilayah global termasuk Indonesia. Game ini membawa premis layaknya seri mainline utama yang disesuaikan dengan elemen live-service, khususnya dari Persona 5 yang menjadi basis utamanya mulai dari struktur cerita, style UI, dan lain sebagainya. Jika kamu termasuk yang tertarik atau baru saja memainkan Persona 5 The Phantom X, maka kami sarankan untuk terlebih dahulu cek tier list para karakter andalannya.
Untuk itulah pada artikel ini kami telah merangkum tier list Persona 5 The Phantom X yang semoga bisa membantumu dalam memiliki karakter incaran tersebut. Tier list yang kami rangkum ini berdasar pada pengalaman bermain sendiri serta rekomendasi dari komunitas. Tapi bedanya kami tidak ikut menyertakan karakter yang sudah tersedia di server China sehingga lebih mudah diikuti serta menghindari potensi spoiler.
Berikut ini adalah skala tier yang kami tentukan:
- Tier S: Karakter terbaik di gamenya saat ini.
- Tier A: Karakter meta yang juga wajib dimiliki / incaran bagus saat reroll.
- Tier B: Karakter yang sangat bagus dan cukup berguna diberbagai kondisi.
- Tier C: Karakter dengan potensi lumayan, tapi butuh perhatian lebih untuk bisa dimanfaatkan dengan maksimal.
Sebelum masuk ke tier list ini, kami sengaja tidak menyertakan sang karakter utama (Wonder) karena dia memiliki sistem progression yang sangat berbeda dibanding karakter biasa. Selain dari level karakter yang mengikuti progress akun, kamu juga bisa menggunakan berbagai macam Persona untuknya, jadi Wonder bisa kamu perkuat secara bebas dengan potensi tanpa batas. Ini otomatis menjadikannya sebagai karakter terbaik di gamenya, tapi tentu saja dia tidak bisa bertarung secara solo, sehingga kamu juga perlu memberi perhatian ekstra pada karakter party terbaik untuk mendukungnya.

Persona 5 The Phantom X Tier List
Tier S
- Ren Amamiya (Joker)
- Yaoling Li (Rin)
- Miyu Sahara (Puppet)
- Lufel (Cattle)
- Morgana (Mona)
- Leo Kamiyama (Leon)
Tier A
- Ann Takamaki (Panther)
- Ryuji Sakamoto (Skull)
- Seiji Siratori (Fleuret)
- Kayo Tomiyama (Okyann)
- Shun Kano (Soy)
- Haruna Nishimori (Riddle)
Tier B
- Motoha Arai (Closer)
- Tomoko Noge (Moko)
- Kotone Montagne (Mont)
- Yukimi Fujikawa (Yuki)
Tier C
- Kiyoshi Kurotani (Key)
- Toshiya Sumi (Sepia)
Sebagai informasi tambahan, sebagian karakter di atas termasuk party member utama yang relevan dalam cerita, sementara sebagian lainnya adalah “Phantom Idol” yang hanya merupakan versi manifestasi kognitif dari NPC asli di dalam gamenya. Untuk karakter yang relevan di dalam cerita seperti Motoha Arai, Shun Kano, dan Lufel akan bergabung dalam party secara otomatis alias gratis, sedangkan Phantom Idol biasanya hanya tersedia lewat gacha.
Kami akan coba pantau perkembangan meta sembari mengupdate tier list ini sesuai update versi globalnya jika memang diperlukan.
Jika tertarik dengan gamenya, Persona 5: The Phantom X sudah resmi dirilis untuk Android dan iOS. Kamu bisa mendapatkan gamenya langsung dari Google Play atau App Store. Kami kebetulan sempat merangkum panduan singkat untuk redeem code gamenya yang bisa kamu cek DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post