Jika kamu adalah salah satu penikmati Apple Arcade, akan ada tiga game baru yang menarik akan hadir di Apple Arcade bulan depan – Temple Run: Legends, Vampire Survivors+, dan game spasial Apple Vision Pro, Castle Crumble.
Pada tanggal 1 Agustus, para pemain diundang kembali ke Aperion dalam Temple Temple Run: Legends, franchise terkenal ini tersedia secara eksklusif di Apple Arcade. Vampire Survivors+ yang memenangkan penghargaan BAFTA juga bergabung dengan layanan ini, menampilkan gameplay hingga empat pemain di perangkat yang sama.
Pada 29 Agustus, para pemain dengan Apple Vision Pro dapat meruntuhkan kastil fantastis dengan setiap desir dan jentikan jari mereka, dan di ruang fisik apa pun yang mereka inginkan, dalam versi spasial dari game puzzle berbasis fisika yang mendapat peringkat tinggi, Castle Crumble. Game tersebut membuka gameplay baru dengan memadukan konten digital dengan dunia fisik, memberikan pengalaman mendalam yang hanya dapat dilakukan di Vision Pro
Di Apple Arcade, pemain dapat menjelajahi lebih dari 200 judul game yang dapat dimainkan di seluruh perangkat Apple, tanpa iklan atau pembelian dalam aplikasi. Game baru dan pembaruan konten untuk game-game populer yang sudah ada ditambahkan setiap bulan. Pemain juga dapat berbagi game-game hebat ini dengan orang yang mereka cintai dengan berlangganan Apple Arcade, memberikan akses tak terbatas kepada keluarga hingga enam orang ke semua judul dalam katalognya.
Sepanjang bulan Juli, para pemain juga dapat menantikan pembaruan baru yang menyenangkan untuk game-game populer yang dapat dimainkan di iPhone, iPad, Mac, Apple TV, dan Apple Vision Pro, termasuk acara ulang tahun satu tahun Hello Kitty Island Adventure, Festival Persahabatan; karakter dan mode permainan baru di Sonic Racing; serta konten baru yang menarik untuk Tamagotchi Adventure Kingdom, WHAT THE CAR?, SpongeBob: Patty Pursuit, Snake.io, dan masih banyak lagi.
Apple Arcade tersedia dengan harga 99.000 Rupiah per bulan dengan uji coba gratis selama satu bulan. Pelanggan yang membeli iPhone, iPad, Mac, atau Apple TV baru akan mendapatkan tiga bulan Apple Arcade secara gratis. Kamu bisa kunjungi situs resminya DI SINI untuk berbagai informasi lebih lanjut.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post