Seolah paham betul akan permintaan fans yang menantikan rerun dari beberapa waifu kapal terfavorit di Azur Lane, kini gamenya telah kembali menghadirkan event Mirror Involution yang awalnya sempat diadakan pada 2021 lalu. Apa yang membuat event ini begitu dinanti karena ada penawaran banner New Jersey yang hingga sekarang masih termasuk dalam jajaran waifu kapal terfavorit di gamenya yang juga menduduki tier atas dari segi kemampuannya dalam combat.
Rerun event Mirror Involution ini masih akan terus berjalan sampai 28 Juni mendatang, jadi memang waktunya cukup terbatas sehingga para pemain yang mengincar New Jersey harus segera berpatisipasi selagi masih sempat. Para pemain bisa berburu banyak reward menarik dari eventnya, ditambah lagi ada penawaran spesial set furnitur dan seleksi 11 skin Bunny Girl menawan yang juga termasuk untuk New Jersey sendiri. Selain New Jersey, masih ada beberapa waifu kapal lain yang kembali hadir dalam rerun banner mulai dari San Francisco, Archerfish, Ticonderoga, Boise dan Morrison.
Sama seperti event terdahulu, para pemain akan kembali disuguhkan cerita yang berfokus pada New Jersey yang menerima sinyal SOS dari pangkalan AF setelah menyerahkan pekerjaan kepada Komandan. Setelah itu, untuk menemukan Komandan yang kehilangan kontak dalam perjalanannya untuk memberi bantuan, operasi penyelamatan yang dipimpin oleh New Jersey akhirnya mulai berlangsung. Selain membawa cerita yang menarik, para pemain bisa mengumpulkan PT dengan menyelesaikan stage yang nantinya bisa digunakan untuk mengakses reward milestone.
Bagi kamu yang mungkin masih asing dengan serinya, Azur Lane adalah game shoot ’em up yang sudah berkembang menjadi franchise media baru. Jadi selain game mobile, game tersebut juga sudah mendapatkan beragam proyek lain seperti manga, anime, hingga game konsol. Azur Lane sendiri sudah bisa langsung dimainkan gratis di Android dan iOS. Kunjungi website resminya DI SINI untuk mendapatkan informasi terupdate seputar gamenya.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post