Beberapa waktu lalu kami sudah memberitakan mengenai pengumuman Blue Reflection: Second Light, kelanjutkan dari JRPG yang pertama kali dirilis pada tahun 2017 lalu. Meski belum mendapatkan resepsi yang lebih luas dibanding Atelier, namanya telah menjadi perhatian yang sangat kuat bagi para fans JRPG. Apakah kamu salah satu gamer yang menantikannya?
KOEI Tecmo bersama Gust baru-baru ini telah resmi mengumumkan Blue Reflection: Second Light juga akan mendapatkan versi bahasa Inggris yang akan dirilis pada 9 November mendatang untuk PlayStation 4, Nintendo Switch, dan juga PC melalui Steam. Menariknya, versi bahasa Inggris tidak lama setelah perilisannya di Jepang pada 21 Oktober. Kamu juga bisa melakukan pre-order Limited Edition melalui situs NIS America.
Blue Reflection: Second Light akan menceritakan 3 orang gadis yang kehilangan ingatan dan hanya nama mereka yang diingat. Karakter yang bernama Ao serta dua gadis lainnya menjalani kehidupan yang aneh karena sebuah dunia muncul tiba-tiba. Para gadis tersebut memasukinya dan bertemu dengan berbagai monster. Namun, hal tersebut juga memperlihatkan kekuatan misterius yang mereka miliki.
Untuk gameplaynya sendiri para pemain akan selalu ditemani dengan 3 gadis tersebut. Pemain dituntut untuk menjalin ikatan yang kuat, tergantung seberaba besar ikatannya, maka kekuatan baru akan terus terbuka. Para pemain juga nantinya bisa membangun sekolah yang ideal dengan memberikan berbagai fasilitas yang diinginkan. Untuk konsep pertarungannya sendiri masih sama seperti yang terdahulu, yaitu turn-based. Namun, terdapat sedikit improvisasi pada bagian animasi dan juga grafisnya.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post