Danganronpa sebagai game yang berhasil membuat tema visual novel dan detektif dapat saling berhubungan dengan baik. Secara garis besar dari seri tersebut menceritakan tentang “killing game” dimana yang terlibat dalam permainan tersebut harus mampu bertahan hingga akhir. Walaupun tema dari game tersebut cukup gelap, tapi siapa sangka Spike Chunsoft mempunyai spin-off yang cukup fun yaitu Danganronpa S: Ultimate Summer Camp. Setelah hanya tersedia di Nintendo Switch, Danganronpa S dipastikan sebentar lagi akan sambangi platform PlayStation 4, PC, serta mobile (Android dan iOS).
Mengenai gamenya sendiri, Danganronpa S: Ultimate Summer Camp merupakan ekspansi dari board game Danganronpa V3. Nantinya kita akan bisa mengunakan hingga 60 karakter dari seluruh franchise. Kita akan dituntut untuk meningkatkan status dan skill tiap karakter dengan tujuan mengalahkan semua musuh yang ada dan berpindah ke pulau selanjutnya.
Spin-off ini akan bercerita mengenai Komaru Naegi bersama dengan murid-murid dari Hope’s Peak Academy yang terjebak di dalam dunia virtual bernama Jabberwock Island. Demi keluar dari dunia tersebut kita dituntut untuk mengumpulkan Hope Fragment dengan cara mencari tahu harapan dan mimpi para murid lainnya. Kita akan diberikan waktu selama 50 hari untuk mencari jalan keluar dari pulau tersebut.
Danganronpa S: Ultimate Summer Camp sendiri rencananya akan rilis pada 21 Juli mendatang di PlayStation 4, PC via Steam, serta mobile. Sementara bagi yang tertarik untuk memainkannya lebih dulu, game ini juga sudah bisa dimainkan di Nintendo Switch.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post