Kebangkitan franchise Dragon Ball Budokai Tenkaichi lewat seri terbaru Dragon Ball: Sparking! ZERO yang akan segera rilis dalam waktu dekat ini rasanya sudah mencapai puncak antusiasmenya. Ini apalagi semakin dirasakan fans setiap kali Bandai Namco melepas trailer baru yang memperlihatkan lebih banyak roster karakternya. Mengikuti update roster Android Saga dari Dragon Ball Z, belum lama ini mereka telah merilis trailer yang akhirnya beralih fokus ke seri Dragon Ball GT yang terutama sangat ikonik berkat diperkenalkannya transformasi Super Saiyan 4 untuk Goku dan Vegeta.
Berikut ini adalah list dari semua karakter playable yang mendapat sorotan utama dalam trailernya:
- Goku (GT)
- Pan (GT)
- Goku (GT), Super Saiyan
- Baby Vegeta (GT)
- Goku (GT), Super Saiyan 3
- Super Baby 1 (GT)
- Super Baby 2 (GT)
- Uub (GT)
- Majuub (GT)
- Goku (GT), Super Saiyan 4
- Great Ape Baby (GT)
- Syn Shenron (GT)
- Omega Shenron (GT)
- Vegeta (GT), Super Saiyan 4
- Gogeta (GT), Super Saiyan 4
Lalu bagaimana dengan roster gamenya secara keseluruhan? Kita sudah diberi intipan kasar kalau Dragon Ball Sparking! ZERO akan menghadirkan setidaknya 164 karakter playable dengan varian terbanyak yang dimiliki Goku dan Vegeta. Sebuah angka yang memang sangat mengejutkan, tapi untuk standar seri Budokai Tenkaichi ini memang angka terbilang normal, apalagi bagaimana Goku dan Vegeta sudah melewati sekian banyak evolusi kekuatan yang masing-masing terbilang sangat ikonik.
Tidak sabar menantikan gamenya? Dragon Ball Sparking! ZERO nanti akan rilis untuk platform PlayStation 5, Xbox Series, dan PC via Steam pada 11 Oktober mendatang. Untuk segala perkembangan terupdate mengenai gamenya termasuk akses pembelian bisa kamu cek langsung lewat website resmi mereka DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post