Para fans setia permainan kartu Yu-Gi-Oh! kini akhirnya bisa menikmati pendalaman lore dari semestanya lewat seri anime pendek berjudul Yu-Gi-Oh! Card Game The Chronicles. Menyusul pengumuman awalnya tahun lalu yang lumayan disambut dengan hype besar, episode pertamanya sudah mulai ditayangkan di channel YouTube resmi Yu-Gi-Oh! OCG sejak kemarin.
Diproduksi oleh studio baru Konami Animation, Yu-Gi-Oh! Card Game The Chronicles aadalah anime pendek yang menghidupkan karakter dan latar dunia yang sebelumnya hanya bisa dinikmati melalui ilustrasi kartu saja. Berbeda dari anime biasanya yang lebih menyoroti duel kartu, seri ini berfokus pada latar belakang kisah dari berbagai archetype populer, sehingga memberikan perspektif yang lebih dalam terhadap monster dan pahlawan yang telah menjadi bagian penting dari permainan ini selama lebih dari dua dekade. Episode baru akan dirilis setiap bulan melalui YouTube.
Episode perdana yang diberi judul “Sky Striker Ace I: Sky Striker Ace – Raye” memperkenalkan karakter utama bernama Raye, seorang pejuang muda yang mengandalkan teknologi canggih dalam pertempuran solo. Cerita ini membuka jalan bagi konflik besar antara Raye dan rival utamanya, Sky Striker Ace – Roze. Selain menjadi pengantar bagi archetype Sky Striker, episode ini juga menandai awal dari serial multi-episode yang berkelanjutan. Kelanjutannya dijadwalkan rilis pada Mei 2025 dan akan memperluas kisah konfrontasi antara Raye dan Roze—dua pejuang dari latar belakang berbeda namun dengan tujuan yang sama: menguasai medan pertempuran melalui teknologi dan strategi.
Serial ini direncanakan akan mengangkat berbagai archetype lainnya dalam bulan-bulan mendatang. Setelah saga Sky Striker, Juni 2025 akan menghadirkan arc The Fallen & The Virtuous, yang menyoroti tokoh-tokoh ikonik seperti Fallen of Albaz dan Dogmatika Ecclesia, the Virtuous. Konami juga telah memberikan petunjuk bahwa lebih banyak archetype akan diangkat sepanjang tahun—sebuah kabar menggembirakan bagi penggemar lama maupun pemain baru dalam dunia Yu-Gi-Oh!.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post