Sudah bukan rahasia memang kalau BangG Dream! Girls Band Party! adalah salah satu game rhytm yang paling mendominasi di platform mobile. Sejak memulai debutnya di tahun 2015 lalu, BanG Dream telah berkembang menjadi franchise media yang lebih besar lagi. Kita tidak hanya berbicara soal game saja, namun juga produksi merchandise hingga adaptasi anime juga. Sebagai strategi tambahan untuk menarik minat fans baru, pihak Bushiroad akhirnya berencana untuk merilis gamenya di Nintendo Switch.
Pengumuman ini disampaikan oleh pihak Bushiroad dan Craft Egg pada sesi livestream BanG Dream! 6th Anniversary Special Program. Mereka mengumumkankan kalau BangG Dream! Girls Band Party! akan dirilis di Nintendo Switch pada tahun 2021 ini. Tidak ada informasi mengenai jadwal rilis pasti, namun mereka mengonfirmasi kalau rilisnya ini baru dikhususkan untuk wilayah Jepang saja.
Mengingat kalau game originalnya sudah mendapat rilis versi global satu tahun setelah Jepang, mungkin skenario yang sama akan terjadi lagi. Namun popularitas BanG Dream yang semakin tinggi di wilayah barat mungkin akan mendorong Bushiroad untuk menyiapkan rilis globalnya lebih cepat.
Tertarik dengan Gamenya?
Bagi kamu yang tertarik dengan game originalnya, BangG Dream! Girls Band Party! tersedia gratis di Android dan iOS. Menawarkan koleksi lagu original dan cover yang melimpah serta gameplay seru, ini adalah rekomendasi yang sangat cocok untuk pecinta game rhythm manapun. Informasi terupdate mengenai gamenya bisa kamu pantau pada website resminya DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post