Keseriusan Sony dalam membawa game-game eksklusif PlayStation ke platform PC sudah semakin terbukti, apalagi setelah mereka meresmikan label baru “PlayStation LLC” yang dikhususkan untuk membawa gamenya ke platform Steam selama satu tahun terakhir. Selain God of War dan Uncharted: Legacy of Thieves Collection yang akan segera rilis di PC, banyak juga yang meyakini kalau Ghost of Tsushima nantinya akan menyusul dalam waktu dekat.
Spekulasi ini kembali muncul saat Redditor Repulsive_Lettuce menemukan listing gamenya pada sebuah retailer penyedia kode game terpercaya. Berdasarkan screenshot yang diunggahnya, ada listing Ghost of Tsushima dengan kepastian jadwal rilis versi Steam pada 7 Februari 2022. Melihat bocoran ini secara sekilas, kamu cukup yakin kalau kepastian jadwal rilis tidak akurat. Alasannya sendiri karena jadwal tersebut terlalu dekat dengan rilis game eksklusif lain dari Sony untuk PC, apalagi jaraknya yang hanya kurang dua bulan dari sekarang.
Perlu diketahui kalau Sony selalu mengumumkan rilis game versi port seperti ini dalam kurun waktu beberapa bulan sebelum siap rilis di PC. Ditambah lagi jika mengacu pada list game yang mendapat versi PC sejauh ini, ada kemungkinan kalau Ghost of Tsushima baru akan menyusul setelah beberapa judul lain seperti Marvel’s Spider-Man, The Last of Us atau Bloodborne. Bisa saja tebakan kami meleset dan Sony ingin mendorong penjualan gamenya lebih dulu, tapi apapun rencananya jadwal rilis di awal Februari 2022 tersebut masih cukup meragukan.
Ghost of Tsushima tersedia dan bisa kamu mainkan di PlayStation 4 dan PlayStation 5. Gamenya belum lama ini juga sudah mendapat rilis versi Director’s Cut yang membawa beragam perombakan dan lebih banyak konten baru. Jika penasaran dengan kualitas gamenya, langsung saja simak rangkuman review kami DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post