Sudah tak bisa dihitung jari, mungkin adalah kata yang tepat untuk menggambarkan saking banyaknya game besutan Sony yang laris manis dan digarap begitu matang sebagai game yang awalnya dirilis eksklusif untuk PlayStation. Jika ditanya salah satunya, tentu saja nama Ghost of Tsushima layak menjadi salah satu yang terbaik dan sudah terjual jutaan copy di seluruh dunia.
Sony bersama Sucker Punch telah resmi mengumumkan bahwa Ghost Tsushima sudah resmi terjual sebanyak 9.73 juta copy. Angkanya sendiri meningkat hingga 1.73 juta copy sejak Januari 2022 kemarin.
This weekend marks two years since the release of #GhostOfTsushima! We are blown away by all of the support since then and so grateful for all of you! Thank you to everyone who has played and shared this journey with us!
Here are just some of the amazing stats since launch: pic.twitter.com/DMgzYGTih1
— Sucker Punch Productions 🎮 Ghost of Tsushima (@SuckerPunchProd) July 15, 2022
Menariknya, game tersebut hingga saat ini masih tersedia eksklusif untuk PlayStation 4 dan PlayStation 5. Tentu saja angkanya akan menaik drastis jika game tersebut tersedia di platform lain, seperti PC misalnya. Perilisan game tersebut di PC sepertinya bukan hal yang mengherankan lagi, karena Sony sudah semain serius untuk membawa berbagai game eksklusif PlayStation yang sudah lama ke PC.
Usaha Sucker Punch Productions selaku developer untuk membuat game ini bisa autentik dengan setting Jepang juga terbayar. Ghost of Tsushima mendapat resepsi yang sangat positif dari berbagai kalangan gamer. Secara kualitas game tersebut diakui sebagai salah satu game open-world terbaik, entah dari segi visual, jalan cerita, ataupan dari gameplay itu sendiri.
Ghost of Tsushima sendiri bisa kamu mainkan di PlayStation 4 dan juga PlayStation 5. Game tersebut belakangan ini semakin dirumorkan akan segera mendaptkan sekuel, namun belum ada pengumuman resminya hingga saat ini.
——————————————————————————————————————————————
Sebagai rekomendasi sampingan, berikut ini kami sudah merangkum list dari game MMOPRG terbaik yang bisa kamu mainkan di mobile:
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post