Sepak terjang Onmyoji yang begitu kuat sejak debutnya selama lebih dari tujuh tahun tidak lepas dari perhatian fans fanatik. Meski franchisenya sudah mendapat ekspansi ke banyak proyek, game RPG originalnya terbukti masih sangat ramai dimainkan fans. Kebetulan pihak NetEase sudah membawa event Divinity’s Doom yang juga membawa Shikigami SSR baru yang sangat dinantikan fans yaitu Izanami (VA: Yumi Hara).
Sepanjang jalannya event, banner standar untuk gacha sudah diganti dengan versi New Horizons dan Vintage Classics yang memiliki pool Shikigami dengan rarity SP/SSR berbeda. Para pemain bisa bebas memilih bannernya dengan lebih leluasa, karena perhitungan pull akan tetap diakumulasikan untuk stage reward, special stage reward, dan Memory Scroll. Para pemain bisa mendapat Shikigami SP/SSR dalam 60 pull, yang mana ada opsi untuk menggunakan Mystery Amulet, AR Amulet, dan Jade untuk mendapat lebih banyak kesempatan summon.
Lalu untuk event utama Divinity’s Doom sendiri, tentunya ada banyak konten untuk dinikmati, termasuk hadiah spesial yang pastinya tidak ingin dilewatkan seperti skin baru Aobozu “Misty Monk”, Summon Scroll SSR/SP, Skill Daruma, dan masih banyak lagi. Tidak ketinggalan ada event Memory Scroll dengan hadiah utama berupa shards untuk mendapat Shikigami SSR – Izanami. Sebagai pengingat, eventnya sudah bisa diakses mulai hari ini dan akan berlangsung sampai 12 Desember mendatang.
Jika penasaran dengan gamenya, Onmyoji bisa kamu langsung unduh gratis untuk dimainkan di Android, iOS, dan PC via Steam. Untuk segala informasi terupdate mengenai gamenya bisa dipantau langsung lewat website resmi mereka DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game mobile lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post