Satu bulan berlalu sejak pembukaan pra-registrasi Racing Master untuk wilayah Asia Tenggara, kini NetEase Games telah resmi merilisnya untuk platform Android dan iOS yang juga dibarengi dengan beragam hadiah eksklusif bagi semua pemain baru. Sebagai kejutan tambahan, kami ikut mendapat redeem code eksklusif “rmlaunch” yang bisa kamu klaim langsung untuk mendapat 188 Gold!
Apa yang membuat gamenya semakin menjual adalah keterlibatan Codemasters, yang mana mereka sudah cukup dikenal luas sebagai developer di balik seri F1 bersama Electronic Arts. Racing Master menawarkan lebih dari 120 kendaraan berlisensi resmi dari 30+ brand mewah dengan setiap detail dirancang menggunakan teknologi pencahayaan real-time yang canggih, baik itu mulai dari desain hingga sistem audio. Engine berbasis physics dalam game ini juga memastikan simulasi performa akselerasi 0-100 yang realistis untuk setiap kendaraan.
Para pemain bisa mengkustomisasi mobil mereka dengan berbagai opsi style termasuk warna, stiker, livery, ban, velg, suspensi, rem, dan suku cadang performa tinggi yang autentik. Selebihnya Racing Master menghadirkan sirkuit dunia nyata yang dipindai secara detail, memungkinkan pemain balapan di lokasi ikonik seperti Chicago, San Francisco, Barcelona, Sisilia, Amsterdam, hingga pegunungan Alpen yang masing-masing memberi tantangan tersendiri pada rutenya.
Setiap suara mesin, knalpot, transmisi, dan aerodinamika dalam Racing Master direkam langsung dari mobil asli untuk menciptakan pengalaman balap yang paling autentik. Didukung dengan Dolby Atmos dan haptic feedback, audio dalam game ini menghadirkan pengalaman premium baik saat dimainkan dengan speaker maupun headphone. Pemain juga bisa bersaing dalam mode balapan PvP, GvG (Guild vs. Guild), serta kejuaraan dengan intensitas persaingan tinggi demi menguji skill melawan pembalap lain dari seluruh dunia.
Jadi seperti informasi di atas, Racing Master kini sudah tersedia di Indonesia untuk Android dan iOS serta akses main lewat PC via emulator. Untuk segala perkembangan terupdate mengenai gamenya bisa kamu pantau lewat website resmi mereka DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post