Setelah rilisnya dua seri JRPG utama yang kemudian diikuti dengan adaptasi film anime, kini franchise Ni no Kuni dari developer Level-5 akhirnya sudah diekspansi dalam game mobile MMORPG berjudul Ni no Kuni: Cross Worlds. Dikembangkan lewat kolaborasi bersama developer Netmarble, gamenya sendiri sudah direncanakan rilis secara global pada tanggal 25 Mei besok dengan pre-load yang sudah bisa diakses mulai dari sekarang.
Kami kebetulan sudah berkesempatan memainkannya lebih dulu selama beberapa hari terakhir di PC demi mendapat kualitas maksimal dan kontrol lebih nyaman. Selain itu juga tuntutan spesifikasi untuk memainkannya memang lumayan tinggi di mobile, sehingga kami cukup terintimidasi untuk mencobanya langsung meski sudah ada pengakuan dari pemain server China yang mengatakan kalau game ini lumayan optimized. Ok daripada berlama-lama lagi langsung saja simak rangkuman impresi kami di bawah ini!
Memulai Permainan
Seperti beberapa seri lainnya, jalan cerita utama dalam Ni no Kuni: Cross Worlds kembali mengusung tema dunia lain. Dalam game ini kamu akan berperan sebagai seorang Player yang mengikuti sesi beta untuk game virtual bernama Soul Diverse. Hanya saja pengetesannya menemui masalah serius hingga mengunci pemain ke sebuah dunia fantasi yang dilanda ancaman serius. Dari sinilah petualangan besarmu akan dimulai, yang mana pemain harus berhadapan dengan kubu jahat yang berusaha menguasai dunia serta usahamu untuk meminta bantuan dari kerajaan Evermore.
Sebelum bersiap menempuh petualangan epiknya, di awal permainan kamu akan diberi opsi untuk memilih lima kelas karakter berbeda yaitu Rogue, Destroyer, Witch, Engineer, dan Swordsman. Setiap karakter memiliki gaya bertarung dan kemampuan spesialnya masing-masing, jadi seperti biasa pastikan untuk memilih yang dirasa paling cocok dengan gaya bermainmu. Setelah memilih karakter, kamu akan diberi opsi kustomisasi yang cukup beragam dan bagaimana kamu bahkan bisa mengganti ukuran tubuh karakter, untuk itu setidaknya ada variasi lebih yang bisa dibangun agar tiap pemain tidak terlihat identik antar satu sama lain.
Struktur Quest yang Restriktif
Alur permainan dalam Ni no Kuni: Cross Worlds bisa dibilang berjalan cukup linear dan tidak sepenuhnya memberi kebebasan mutlak. Sebagai contoh untuk mengikuti sebuah quest utama maupun sampingan, kamu bisa menekan ikonnya yang mana pemain akan langsung bergerak sendiri ke lokasi yang harus dituju. Tentu saja kamu dapat bergerak sendiri, tapi penunjuk objectivenya akan dihilangkan sehingga membuat navigasi jadi sulit. Desain seperti ini memang sudah sering kami di banyak MMORPG sejenis, tapi masalahnya ada saat di mana pemain pasti ingin melakukan segala aktivitas sesuai cara mereka sendiri dan tidak harus selalu mengikuti rute linear yang sudah ditetapkan.
Kabar baiknya game ini tidak benar-benar memberi limitasi, sehingga kamu masih bisa melakukan eksplorasi bebas dan menemukan berbagai sumber daya berharga seperti Treasure Box misalnya. Meski begitu kamu tetap harus mengikuti beragam misi khusus untuk bisa mendapat sumber daya yang lebih penting, contohnya seperti kunci yang diperlukan untuk membuka Treasure Box tadi. Gamenya juga memiliki sistem reputasi khusus yang ternyata memiliki hubungan kuat dengan misi utama, karena itu seiring jalannya permainan kamu akan diwajibkan mengikuti misi sampingan untuk meningkatkan reputasi yang cukup sebelum bisa melanjutkan cerita utama. Dari sinilah kamu bisa melihat bagaimana gamenya memiliki struktur quest yang cukup restriktif atau dipaksakan.
Statistik > Skill Bermain
Karakter yang kami mainkan adalah Witch dengan kemampuan untuk mengontrol tombak terbang dan melemparkannya ke musuh dengan leluasa. Setiap karakter memiliki serangan standar dan enam skill khusus, yang mana setiap skillnya akan terbuka seiring jalannya progress serta dapat dikustomisasi untuk menciptakan kombo. Meski gameplaynya dipadu dengan animasi yang cukup mulus dan responsif, game ini tidak memiliki skill gap tinggi sehingga bisa dimainkan dengan mudah oleh banyak kalangan. Daripada mengandalkan skill bermain, statistik karakter adalah faktor paling dominan untuk menentukan kemenangan. Untuk itu kamu harus benar-benar menaruh perhatian ekstra pada progress karakter, senjata yang digunakan, dan masih banyak lagi termasuk Familiar yang dipilih (pet atau semacam rekan bertarung).
Dari sinilah juga kamu akan menyadari pentingnya berburu sumber daya sebanyak mungkin untuk memperlancar progress dan menjadi pemain dominan. Selain menjalani berbagai misi, ada juga beragam event yang bisa diikuti pemain untuk mendapat ekstra sumber daya. Prosesnya bisa terasa sangat grindy sehingga fitur auto battle akan sangat membantu. Sebagai tambahan semua konten yang ditawarkan gamenya akan terbuka setelah mencapai level 40 termasuk mode PVP, tapi untuk sementara kami memang belum mencapai level tersebut karena progressnya memang membutuhkan ekstra waktu yang bisa dipercepat dengan mengikuti misi Swift Solution (hanya dibatasi 5 misi per hari).
Fitur Lainnya
Satu pujian terbesar yang bisa kami beri pada Ni no Kuni: Cross Worlds sudah pasti ada pada kualitas grafis serta desain dunianya sendiri. Game ini benar-benar terlihat begitu menawan sehingga membuat kegiatan eksplorasi jadi lebih nyaman. Meski dicap sebagai game “open-world”, struktur map dalam gamenya dibagi dalam pulau berbeda yang hanya terhubung lewat akses teleporter. Selama memainkannya kamu bisa mengganti sudut pandang kamera dengan tiga opsi mulai dari Auto, Free, dan Fixed, tapi kami lebih menyarankan untuk tetap menggunakan auto karena memang lebih praktis apalagi saat memainkannya di mobile. Selebihnya tidak ada yang begitu berbeda, termasuk bagaimana versi PC ini tidak membawa konten atau fitur eksklusif selain dari skema kontrolnya saja.
Kesimpulan
Presentasi gamenya yang luar biasa serta koleksi musik dari Joe Hisaishi memang jadi daya tarik yang sulit ditolak begitu saja, tapi dibalik ilusi tersebut kami berujung mendapati game MMORPG yang sudah begitu pasaran. Ini adalah game yang akan membuat kebanyakan pemain terasa sangat familiar, sesuatu yang bisa berujung jadi impresi positif atau negatif.
Bagi kami sendiri Ni no Kuni: Cross Worlds tetap menyuguhkan kualitas yang solid, meski sayangnya pihak Netmarble kurang menaruh perhatian lebih pada struktur gamenya secara menyeluruh agar lebih seru dimainkan apalagi bagi mereka yang menginginkan sebuah pengalaman baru. Satu yang jelas kalau kami masih bisa melihatnya sebagai game yang akan tetap dinikmati oleh pemain kasual atau yang sudah terbiasa dengan struktur MMORPG mobile seperti ini, tapi selain itu tidak ada jaminan pasti.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
The Review
Ni no Kuni: Cross Worlds
PROS
- Kualitas grafis hingga desain dunia yang begitu menawan
- Kontrol gameplay responsif dan mudah dipelajari
- Bisa jadi platform sosial yang nyaman
CONS
- Struktur misi hingga progress yang bisa terasa restriktif
- Sistem combat yang kurang mendalam / kurang memprioritaskan skill
- Sttruktur MMORPG yang sudah terlalu pasaran
Discussion about this post