Bersamaan dengan peluncuran Death Stranding 2: On The Beach pada Juni mendatang, Kojima Productions mengumumkan acara spesial bertajuk “Death Stranding World Strand Tour 2” yang akan digelar di 12 kota di seluruh dunia. Jadwal dan lokasi awal tur ini pun sudah diungkap, dimulai dari Los Angeles hingga berakhir di Lucca, Italia.
-
8 Juni – Los Angeles
-
14 Juni – Sydney
-
26 Juni – Tokyo
-
28 Juni – Paris
-
30 Juni – London
-
4 Juli – Seoul
-
6 Juli – Taipei
-
9 Juli – Hong Kong
-
12 Juli – Shanghai
-
Agustus – Riyadh
-
Oktober – São Paulo
-
November – Lucca
Gak cuma Death Stranding World Strand Tour 2, ada juga konser musik “Strands of Harmony World Tour”, konser orkestra yang bakal mainin lagu-lagu iconic dari game dengan visual keren. Tiketnya udah bisa dibeli di situs resminya, dan bakal manggung mulai November 2025 sampai Maret 2026.
Caroline Polachek nyanyiin lagu tema baru judulnya “On The Beach”—kayaknya bakal jadi lagu utama game ini. Woodkid juga ngeluarin single “To The Wilder”, dan rencananya bakal ada album full soundtrack khusus buat Death Stranding 2.
Hideo Kojima udah konfirmasi kalo Death Stranding 2 udah “Gold”, artinya development selesai dan game tinggal dicetak aja. Rilisnya tetap 26 Juni 2024 buat PS5. Buat yang mau koleksi edisi spesial, Collector’s Edition & Digital Deluxe Edition udah bisa pre-order sekarang.
Berikut ini adalah patokan harga resmi untuk masing-masing edisi gamenya di wilayah Indonesia:
- Death Stranding 2: On the Beach – Collector’s Edition | IDR 3,349,000
- Death Stranding 2: On the Beach – Digital Deluxe Edition | IDR 1,179,000
- Death Stranding 2: On the Beach – Physical and Digital Standard Edition | IDR 1,029,000
Kamu bisa kunjungi situs resminya DI SINI untuk berbagai informasi lebih lanjut.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post