Tidak bisa dipungkiri memang kalau Minecraft adalah salah satu game tersukses dengan basis pemain terbesar sepanjang masa. Selain mencatatkan angka penjualan tertinggi dibanding game manapun, basis komunitasnya juga tidak pernah sepi dari gamer yang mencakup banyak kalangan. Mojang selaku developer juga memanfaatkan popularitas franchisenya yang tinggi tersebut dengan melakukan ekspansi.
Minecraft Earth bisa dibilang adalah salah satu game spin-off yang cukup sukses sejak perilisannya di 2019 lalu. Mencatatkan jumlah pemain aktif yang masif serta telah di download sebanyak 5 juta kali di Google Play Store saja, game ini juga mendapatkan resepsi dari para fans dan kritikus yang sudah memainkannya. Singkatnya, Minecraft Earth memiliki potensi untuk berkembang menjadi game AR (Augmented Reality) yang lebih besar lagi.
Sayangnya ambisi tersebut harus pupus setelah pihak Mojang mengumumkan kalau mereka akan menutup gamenya pada pada 30 Juni mendatang. Pengumuman ini disampaikan melalui postingan di akun Twitter resmi mereka dan postingan blog terbaru.
Minecraft Earth will be closing down in June 2021. Please read our full message below for details. We appreciate all the support from the community!
🌍 https://t.co/RqMPIwOSkC pic.twitter.com/Ph2x8isf1g
— Minecraft Earth (@minecraftearth) January 5, 2021
Tim developer juga mengungkapkan kalau mereka akan merilis update terakhir untuk gamenya yang membawa beberapa konten baru. Beberapa diantaranya mulai dari penambahan Super Season, item Character Creator baru, waktu crafting dan smelting yang dikurangi, dan tambahan mob baru.
This will be our last update, so we made it a good one! Please enjoy and thank you for being a part of the community!
🏆 Introducing the Super Season
🎩 New Character Creator items
⏱️ Reduced time for crafting & smelting
🐑🐄🐖🐇🐓 So many new mobs↣ https://t.co/OBpzUcz2Ck ↢ pic.twitter.com/Dnl9R9HQLP
— Minecraft Earth (@minecraftearth) January 5, 2021
Alasan penutupannya sendiri bukan karena jumlah pemain yang berkurang atau hilangnya minat akan gamenya, melainkan faktor pandemi COVID-19. Karena Minecraft Earth adalah game AR yang menuntut pemainnya untuk beraktivitas di luar rumah, ini tentu membuat gamenya sangat tidak cocok dengan kondisi pandemi yang mengharuskan orang-orang untuk melindungi diri mereka di dalam rumah.
Kabar baiknya, pemain yang sudah mengeluarkan uang mereka di Mnecraft Earth akan mendapat kompensasi. Untuk kompensasinya sendiri berupa game Minecraft gratis (versi Bedrock), serta mata uang Minecoins yang bisa digunakan di Minecraft Marketplace. Jadi selain dapat memulai petualangan baru di Minecraft, pemain nantinya juga bisa membeli beberapa konten keren dari Marketplace secara gratis.
Tertarik dengan Gamenya?
Jadi seperti informasi di atas, Minecraft Earth rencananya akan ditutup permanen pada 30 Juni mendatang. Namun bagi kamu yang mungkin tertarik untuk mencicipi gamenya, Minecraft Earth masih bisa diunduh gratis di Google Play Store dan App Store.
@gamerwk_id
Discussion about this post