Bagi kamu yang setidaknya penggemar JRPG, Blue Reflection: Second Light yang akan rilis untuk PC dan konsol kemungkinan besar telah menjadi salah satu game yang dinantikan dalam waktu dekat. Meski belum mendapatkan resepsi yang lebih luas dibanding Atelier, namun faktanya game tersebut memiliki potensi dan ketertarikan tersendiri baik dari segi jalan cerita maupun karakter yang dimilikinya.
Kabar baiknya, Blue Reflection: Second Light juga akan dirilis untuk PC sama seperti pendahulunya. Sequel dari seri yang dirilis pada tahun 2017 tersebut hadir dengan kualitas grafis serta animasi yang lebih solid. Berikut spesifikasi PC yang dibutuhkankan untuk memainkan game tersebut:
Minimum:
- OS: Windows® 8.1, Windows® 10, 64bit
- Processor: Intel Core i5 4460 or over, AMD Ryzen 3 1200 or over
- Memory: 8 GB RAM
- Graphics: NVIDIA GeForce GTX 1050 or over, AMD Radeon RX560 or over
- DirectX: Version 11
- Network: Broadband Internet connection
- Storage: 18 GB
Recommended:
- OS: Windows® 8.1, Windows® 10, 64bit
- Processor: Intel Core i7 6700 or over, AMD Ryzen 3 3100 or over
- Memory: 16 GB RAM
- Graphics: NVIDIA GeForce GTX1070 or over, AMD Radeon RX 5600XT(PCI-express4.0) or over
- DirectX: Version 11
- Network: Broadband Internet connection
- Storage: 18 GB
Blue Reflection: Second Light akan menceritakan 3 orang gadis yang kehilangan ingatan dan hanya nama mereka yang diingat. Karakter yang bernama Ao serta dua gadis lainnya menjalani kehidupan yang aneh karena sebuah dunia muncul tiba-tiba. Para gadis tersebut memasukinya dan bertemu dengan berbagai monster. Namun, hal tersebut juga memperlihatkan kekuatan misterius yang mereka miliki.
Untuk gameplaynya sendiri para pemain akan selalu ditemani dengan 3 gadis tersebut. Pemain dituntut untuk menjalin ikatan yang kuat, tergantung seberaba besar ikatannya, maka kekuatan baru akan terus terbuka. Para pemain juga nantinya bisa membangun sekolah yang ideal dengan memberikan berbagai fasilitas yang diinginkan. Untuk konsep pertarungannya sendiri masih sama seperti yang terdahulu, yaitu turn-based. Namun, terdapat sedikit improvisasi pada bagian animasi dan juga grafisnya.
Blue Reflection: Second Light juga mendapatkan versi bahasa Inggris yang akan dirilis pada 9 November mendatang untuk PlayStation 4, Nintendo Switch, dan juga PC melalui Steam. Jangan lupa kunjungi situs resminya DI SINI untuk informasi lebih lanjut.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game mobile lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post