Square Enix telah memulai event crossover kolaborasi di antara game adventure-RPG mobile populer ‘Dragon Quest of the Stars’ dan game fan-favorite ‘Dissidia Final Fantasy Opera Omnia.’ Dari hari ini hingga 10 November mendatang, player dapat berpartisipasi dalam event-event seru, konten baru, dan mendapatkan banyak hadiah.
Konten crossover dalam kolaborasi ini dalam Dragon Quest of the Stars termasuk:
- Dissidia Final Fantasy Opera Omnia Event Dungeon – Player dapat bertualang ke dalam event dungeon spesial dan bertarung melawan Manikin boss dari Dissidia Final Fantasy Opera Omnia untuk mendapatkan hadiah yang menarik.
- DFFOO Crossover Lucky Chest – Selama waktu yang terbatas, player dapat melakukan draw dari Lucky Chest banner untuk mendapatkan senjata dan armor eksklusif dari kolaborasi ini, termasuk Buster Sword milik Cloud, armor ikonik Warrior of Light, dan lebih banyak lagi.
- Croosover Rewards – Player dapat memperoleh stamp eksklusif crossover – untuk digunakan dalam multiplayer, kustom-kustom seperti Mog’s Costume, dan barang-barang lainnya dari login bonus dan membuka treasure board spesial.
- DFFOO Crossover Event Present – Semua player yang masuk ke dalam game dalam periode crossover ini akan mendapatkan 3,000 gem gratis, untuk membuka sepuluh Lucky Chest. Player dapat memperoleh senjata dan perlengkapan langka dari sini.
- Crossover Login Bonus – Dimulai dari hari ini, player dapat memeperoleh hadiah menarik hanya dengan login setiap hari. Selain itu, dimulai dari tanggal 30 Oktober, player akan mendapatkan login bonus spesial lainnya untuk merayakan Halloween.
- Comeback Campaign – Player yang kembali ke Dragon Quest of the Stars selama crossover ini berlangsung akan mendaptkan comeback login bonus untuk sepuluh hari. Bonus ini akan memberikan mereka kunci untuk menaikkan level karakter mereka, satu Lucky Chest Ticket, dan banyak lagi.
Selain itu stiker khusus crossover ini akan tersedia di Dissidia Final Fantasy Opera Omnia mulai dari hari ini. Stiker-stiker ini menggunakan art dari ilustrator terkenal Jepang, Kanahei, dan dapat digunakan dalam quest multiplayer co-op.
@gamerwk_id
Discussion about this post