Posisi miHoYo saat ini memang sudah berada di atas angin berkat kesuksesan fantastis dari Genshin Impact, namun hal tersebut tidak semata membuat mereka berhenti untuk bereksperimen dalam proyek lain. Contohnya seperti hari ini, yang mana miHoYo resmi mengumumkan proyek game baru berjudul Tears of Themis untuk platform mobile (Android dan iOS).
Game ini mengusung genre otome yang menjadikan karakter-karakter pria tampan sebagai fokus utama dalam membangun hubungan romansa. Sebuah game yang memang dikhususkan untuk kalangan wanita, namun tidak sedikit juga pemain yang penasaran untuk memainkan game otome karena fokus cerita utamanya yang cukup menarik. Khusus untuk Tears of Themis, game ini memadukan elemen romance dengan gameplay khas detektif yang menempatkan karaktermu sebagai pengacara baru.
Ada beberapa fase gameplay yang ditawarkan mulai dari mengikuti cerita dari karakter incaran, melakukan tugas detektif, hingga berpartisipasi dalam persidangan untuk memecahkan kasus yang ada. Game ini mengambil setting di sebuah kota maju bernama Stellis, dimana pengaruh dari meningkatnya kasus kesehatan mental telah membawa ancaman baru yang merusak ketentraman masyarakat.
Bersamaan dengan pengumuman gamenya, kebetulan miHoYo sudah membuka pendaftaran Closed Beta mulai hari ini sampai tanggal 6 Mei mendatang. Jika terpilih, pemain bisa mendapat akses untuk memainkan gamenya terlebih dahulu mulai tanggal 8 sampai 18 Mei. Ada dukungan berbagai bahasa mulai dari Jepang, China, dan bahkan hingga Inggris juga, yang semakin membuktikan kalau miHoYo juga menaruh prioritas untuk memasarkan gamenya secara global.
Kapan Gamenya Rilis?
Tears of Themis sendiri saat ini masih dalam tahap pengembangan dan baru akan membuka akses Closed Beta dalam waktu dekat. Satu yang jelas kalau gamenya dikhususkan untuk rilis di Android dan iOS pada musim panas tahun ini.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game mobile lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post