Belum lama ini SEGA telah memberikan teaser berupa merk dagang Yakuza Wars yang telah mereka daftarkan. Hal tersebut membuat para gamer dan fans berspekulasi mengenai seri terbaru dari Yakuza/Like A Dragon yang sepertinya bakal ambisius. Namun, ekspetasi para gamer seperti berbanding balik dengan kenyataan.
Rupanya, itu adalah sebuah game mobile bertajuk Yakuza Wars yang diangkat dari franchise populer Yakuza/Like A Dragon telah bocor sebelum pengumuman resminya. Lebih spesifiknya, halaman Facebook Yakuza Wars telah ditemukan oleh para netizen, yang tampaknya diterbitkan oleh perusahaan bernama BBGame yang bekerja sama dengan SEGA dan merupakan sebuah game mobile.
Pada halaman fanspage Facebook tersebut, beberapa ilustrasi dan visual utama telah disertakan. Selain itu, deskripsi singkat tentang game tersebut juga ditemukan, yang berbunyi:
“Like a Dragon, game mobile pertama yang secara resmi dilisensikan oleh SEGA, adalah mahakarya bertema gangster klasik baru untuk smartphone, menciptakan gameplay perang strategis yang inovatif. Di sini, kamu dapat bertarung bersama karakter klasik seperti Kiryu Kazuma, Kasuga Ichiban, dan Majima Goro, dan menulis kisah legendaris sendiri di dunia bawah.”
Yakuza Wars tampaknya merupakan game strategi. Kemungkinan besar, ini akan mengikuti format turn-based dan mungkin menampilkan sistem gacha di mana pemain bisa mendapatkan karakter dari Yakuza/Like A Dragon dan membentuk tim sekuat mungkin untuk mengarungi berbagai konten.
Sayangnya informasi saat ini baru berupa artwork karakter dan tidak menampilkan cuplikan gameplay sebenarnya. SEGA belum memberikan konfirmasi resmi mengenai keberadaan game tersebut. Namun kabar ini bertepatan dengan rumor bulan lalu di mana SEGA mengajukan merek dagang untuk “Yakuza Wars” sehingga memicu spekulasi dan kebeneran eksistensi game ini.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post