Bagi para netizen siapa yang tidak kenal dengan twitch. Platform streaming terbesar dimana para fans bisa menonton gamer favoritnya secara langsung, setiap gamer pasti pernah bermimpi untuk menjadi streamer di Twitch dengan segala keuntungan. Hanya duduk, bermain game, dan mendapat uang donasi dari penonton. Akan tetapi, platform perintis pelayanan streaming ini tidak luput dari masalah. Kali ini seorang twitch streamer harus berakhir dirumah sakit karena patah tulang setelah lompat di foam pit Twitchcon.
Adriana Chechik (@ChechikTv) looks seriously hurt after jumping in the foampit. Looks like #TwitchCon cheaped out on the padding and amount of foam. pic.twitter.com/BRPSs1EKVI
— Clippy Chimp (@ClippyChimp) October 9, 2022
Twitch streamer bernama Adriana Chechik melukai dirinya setelah lompat ke kolam busa (foam pit) di event TwitchCon minggu lalu. Adriana tidak sendiri, ada beberapa yang terluka juga dengan melompat ke kolam busa. Akan tetapi Twitch Streamer Adriana merupakan yang paling parah dengan patah tulang bagian punggung dan dia akan segera melakukan operasi punggung. Streamer lain, LochVaness juga mengalami cedera cedera dislokasi di lutut.
My friend @loch_vaness dislocated her knee in this thing pic.twitter.com/AiLJH5B24Q
— SW33TS✨️|✈️Twitchcon (@Sw33tsTTV) October 9, 2022
Kolam busa ini dibuat oleh booth Lenovo Legion dimana para streamer melakukan pertempuran dengan stik busa dan berusaha untuk menjatuhkan lawan ke kolam. Meskipun terdapat busa yang melindungi, hanya saja busanya yang terlalu dangkal sehingga orang-orang jatuh mengenai lantai dan terluka. Pihak Lenovo sendiri telah sadar akan insiden yang terjadi di booth mereka dan kolam pit telah ditutup untuk menghindari kejadian serupa.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post