Pengadaan Gamescom Opening Night Live 2024 sebagai salah satu event presentasi game terbesar tahun ini telah ikut diramaikan Blizzard. Kehadiran mereka telah diwakili langsung oleh Johanna Faries selaku pimpinan perusahaannya yang berbagi banyak update menarik dari game utama mereka mulai dari World of Warcraft: The War Within, Overwatch 2, hingga Diablo IV: Vessel of Hatred.
Dimulai dengan World of Warcraft: The War Within, expansion baru untuk game MMO kebanggaan mereka tersebut akan segera rilis pada 26 Agustus mendatang dengan Early Access yang siap dibuka lebih dulu pada 22 Agustus. Nantinya akan ada event Warcraft Direct pertama untuk franchisenya yang siap diadakan mendekati akhir tahun, yang mana Blizzard akan berbagi banyak kejutan spesial serta update besar untuk dinanti para fans di masa depan. Selain itu akan ada event in-game spesial untuk perayaan anniversary ke-20 franchisenya menjelang akhir Oktober, sebuah momen yang pas bagi para pemain untuk mempelajari lebih dalam sejarah Azeroth sekaligus berburu banyak reward menarik.
Overwatch 2 juga akan ikut meramaikan anniversary spesial Warcraft dengan adanya skin kolaborasi baru untuk Widowmaker yang bisa didapat pemain pada September nanti. Sementara itu untuk Diablo IV: Vessel of Hatred, mereka telah memamerkan trailer baru yang berfokus pada Mercenaries, sebuah kelompok khusus yang nantinya bisa ikut membantu pemain dalam pertarungan. Selain dari update game-game aktif mereka, para pengunjung Gamescom 2024 bisa terlibat dalam serangkaian aktivitas yang sudah disiapkan Blizzard di area show floor.
Apa yang mereka bagikan lewat presentasi Gamescom Opening Night Live 2024 ini hanya intipan kecil, karena masih akan ada banyak update lebih besar lainnya lewat sesi presentasi khusus dari Xbox yang segera menyusul di pengadaan eventnya kali ini.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post