Masih dari event WonHobby 33 yang resmi diadakan pekan ini, Good Smile Company juga mengumkan lini action figure baru yang dikhususkan untuk karakter Genshin Impact. Popularitas game besutan Mihoyo tersebut sudah meningkat pesat sejak rilisnya tahun lalu, jadi tidak heran jika banyak perusahaan hobi yang langsung menyiapkan action figure spesial dari karakter-karakter di game tersebut. Khusus untuk yang baru saja diumumkan hari ini, GSC sudah memamerkan tiga Nendoroid Genshin Impact untuk karakter Venti, Aether dan Lumine.
Dari yang kami lihat satu-satunya Nendoroid Genshin Impact baru yang diumumkan di event ini hanya khusus untuk Venti saja. Sementara Aether dan Lumine hanya dipamerkan kembali dalam bentuk prototype yang sudah jadi sebelum siap memasuki proses pengecatan. Para fans Venti pastinya tidak ingin melewatkan figure baru yang satu ini, apalagi jika mereka ingin menyandingkannya dengan Monstadt Gift Box yang juga diisi dengan banyak merchandise bertema Venti.
Nendoroid Aether dan Lumine sudah berada dalam bentuk prototype dan siap memasuki tahap produksi lanjutan sebelum siap dipasarkan. Jika dilihat dari fotonya, kedua Nendoroid dari saudara kembar ini bisa disandingkan bersama dengan saling berpegangan tangan, tentu saja jika kamu memutuskan untuk membeli keduanya. Kebetulan kedua Nendoroid ini sudah diumumkan sejak empat bulan lalu, jadi bagi para fans yang menantikan penampakan awal dari Nendoroid Venti dalam bentuk prototupe mungkin harus menunggu di kurun waktu serupa.
Popularitas Genshin Impact yang tinggi rasanya bisa jadi jaminan kalau GSC akan mengumumkan lebih banyak action figure dari karakter lainnya di masa mendatang. Tapi untuk sementara ini para fans bisa menantikan kehadiran tiga Nendoroid barunya yang kebetulan masih belum mendapat kepastian jadwal rilis.
Sumber: GamerBraves
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post