Setelah sekian lama hanya berfokus sebagai publisher di pasar China, kini Tencent Games telah berani mengambil pendekatan baru lewat rilis game Alchemy Stars. Selain mempersiapkan tahap Closed Beta yang dikhususkan untuk wilayah Jepang, ternyata mereka bersama developer TourDogStudio juga sudah membuat progress yang cukup jauh untuk rilis versi globalnya, yang mana saat ini game tersebut sudah membuka tahap pra-registrasi.
Sesuai dengan informasi yang sempat kami rangkum di artikel sebelumnya, Alchemy Stars nantinya juga akan dirilis serempak untuk wilayah Asia Tenggara, Amerika hingga Eropa. Ini tentunya menunjukkan kalau Tencent memang serius untuk menjadi publisher skala global dan tidak lagi hanya mengandalkan bantuan dari perusahaan lain seperti Garena maupun Epic Games.
Pembukaan pra-registrasinya ini juga memberi kesempatan fans untuk mendapatkan berbagai reward menarik yang bisa diklaim saat gamenya rilis. Dengan target akhir hingga 1 juta pemain terdaftar, beragam reward yang akan dibagikan sudah mencakup Nightium x 3.500, Star Flare x 2, Anonymous Gift, dan masih banyak lagi. Informasi tambahan dari website resminya juga memastikan kalau gamenya akan segera dirilis pada musim panas ini (sekitar bulan Juni sampai September).
Mengenai konsep gamenya, Alchemy Stars adalah mobile RPG yang mengandalkan gameplay strategi. Game ini menghadirkan 80 karakter playable yang dibagi dalam beberapa faksi unik, dimana mereka harus bertempur dalam medan khusus yang memiliki Grid. Fungsi dari Grid ini sangat penting untuk mengontrol jalannya pertempuran, karena setiap karakter memiliki elemen khususnya yang dapat disesuaikan dengan Grid dengan perbedaan warna yang ada.
Jika penasaran dengan game ini, Alchemy Stars akan segera membuka tahap Closed Beta di wilayah Jepang. Gamenya sendiri akan dirilis secara serempak di semua wilayah untuk platform Android dan iOS pada musim panas 2021. Kamu bisa ikuti perkembangan terupdate seputar gamenya melalui akun Twitter resminya DI SINI atau website resminya DI SINI.
Sumber: GamerBraves
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post