Postingan terbaru dari Shanghai Jinghe Information Technology Co. via platform WeChat telah membahas lebih dalam mengenai situasi terkini di Hypergryph, yang menariknya ikut diisi dengan update terbaru seputar Arknights Endfield. Mereka mengklaim telah mendapat bocoran dari sumber dalam kalau Hypergryh berencana untuk merilis gamenya pada pertengahan 2025 mendatang.
Diklaim juga kalau tim developer lumayan dihadapkan pada tantangan besar selama proses pengembangannya, dan ini tentu bisa dimengerti karena ini adalah debut awal mereka dalam meracik game 3D berkualitas tinggi selain Ex Astris. Debut Ex Astris sendiri sebenarnya lumayan dirundung berbagai permasalahan teknis, tapi mereka sudah lumayan sigap dalam melakukan perombakan besar-besaran hingga di kualitas grafis serta model karakter, jadi semoga saja ini bisa ikut memberi pengalaman lebih terutama dalam mempersiapkan rilis Arknights: Endfield.
In an article about a game engine expert who had previously worked as a senior lead engineer for Ubisoft joining Hypergryph, the author was informed by someone who has connections with HG that “HG has plans to release Arknights Endfield in mid 2025”https://t.co/eHvKPZziFX pic.twitter.com/ymhRb0j7eT
— AK_CN_InfoDump (@AK_CN_Shitpost) July 19, 2024
Terlepas dari sumber informasinya yang lumayan legit, tentu saja ini masih sebatas bocoran yang bisa saja berbeda dari rencana final nanti. Bagaimana pun ini semua akan sangat bergantung dari feedback yang diberi pemain untuk sesi Closed Beta di masa mendatang, jadi selalu ada kemungkinan kalau pihak developer akan butuh waktu lebih lama untuk memoles gamenya sebelum siap dirilis.
Tapi jika bocoran di atas memang akurat dan Hypergryph sudah puas dengan kualitas gamenya, maka pertengahan 2025 adalah target yang lumayan realitis. Perlu diingat kembali kalau Arknights Endfield sudah diumumkan sejak 2022 lalu, jadi bisa dipastikan kalau gamenya sudah kini berada di fase pengembangan jauh dan ini memang terlihat jelas dari kualitasnya yang lumayan terpoles bahkan sejak sesi Technical Test awal.
Arknights Endfield saat ini masih dalam tahap pengembangan aktif dengan rencana rilis secara serempak di semua wilayah untuk Android, iOS, PlayStation 5, dan PC. Kamu bisa pantau segala perkembangan terupdate dari gamenya lewat website resmi mereka DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post