Setelah cukup lama diumumkan, akhirnya event kolaborasi antara Girls’ Frontline dengan The Division akan segera dimulai besok. Event yang diberi nama “Bouunty Feast” ini akan membawa pemain dalam petualangan di dunia liar The Division ke dalam game shooter bergaya anime yang imut. Eventnya sendiri sudah diadakan di server China beberapa waktu lalu, jadinya kini server Jepang dan global yang akhirnya mendapat giliran.
Bounty Feast sendiri menghadirkan banyak sekali konten baru ke Girls’ Frontline. Beberapa diantaranya mulai dari konten cerita baru yang melibatkan petualangan T-Doll di kota New York, hingga beragam skin baru yang terlihat keren. Konten lain yang paling menarik perhatian pastinya adalah dua unit T-Doll terbaru yaitu Agent Vector kelas SMG dan Agent 416 kelas Assault Rifle. Mereka adalah unit yang sudah tersedia di gamenya, namun kali ini hadir dengan desain baru yang disesuaikan dengan tema The Division.
Dear Commanders,
Meet 416’s costume “Fang” and Vector’s costume “Hellfire” that will both be available for purchase in the shop from Feb. 2nd! Cleaning the city comes at a cost, but the choice has to be made.#GirlsFrontline #TheDivision pic.twitter.com/xokOkoKicC— Girls' Frontline-EN Official (@GirlsFrontlineE) January 25, 2021
Event kolaborasi Girls’ Frontline dengan The Division akan dimulai besok untuk server global, kemudian disusul di tanggal 5 Februari untuk Jepang. Kamu bisa mendapat informasi terupdate pada situs resmi gamenya DI SINI.
Bagi kamu yang masih asing dengan gamenya, Girls’ Frontline adalah strategy RPG besutan developer MICA Team. Keunikan gamenya terletak dari representasi senjata yang dijadikan wujud manusia bernama T-Doll, yang diperkuat dengan kemampuan dari tiap senjatanya masing-masing. Selain itu, gameplay strategi yang ditawarkan juga sangat menggugah dengan berbagai macam jenis misi khas militer untuk diselesaikan pemain.
Girls’ Frontline juga sudah terlibat dalam berbagai event kolaborasi dengan game lain. Termasuk juga ekspansi franchise ke karya manga berjudul Girls’ Frontline: The Song of Dolls. Tidak hanya itu, tim developer bahkan sudah menyiapkan sekuel gamenya yang berjudul Girls’ Frontline II: Exile. Ini belum termasuk dua game spin-off Girls’ Frontline: Glitch dan Project Neural Cloud yang kesemuanya masih dalam tahap pengembangan.
Tertarik dengan Gamenya?
Jadi seperti informasi di atas, adaptasi anime Girls’ Frontline dari Asahi Production rencananya akan ditayangkan tahun ini. Bagi kamu yang tertarik dengan gamenya, Girls’ Frontline bisa langsung diunduh dan dimainkan gratis di Android dan iOS.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game mobile lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post