Blizzard akhirnya ungkap lebih banyak detail mengenai class baru yang akan hadir di Diablo IV pada musim gugur ini. Spiritborn terlihat seperti perpaduan yang menyenangkan dan kuat dari beberapa karakter dari seri Diablo sebelumnya. Bayangkan pertarungan seni bela diri dari Monk Diablo III yang dipasangkan dengan kemampuan dari Witch Doctor di game yang sama ditambah dengan estetika Amazon di Diablo II. Kombinasi yang cukup menarik.
Spiritborn adalah class yang dextery-driven dengan empat Spirit Guardians yang kekuatannya dapat kamu gunakan dalam pertempuran. Jaguar memberikan damage api dan elang menawarkan skill damage petir. Dengan gorila, pemain mendapatkan kekuatan pertahanan dan kemampuan bertahan. Dan kelabang memberikan skill racun dan fear memberikan damage over time sekaligus crowd control.
Selama siaran langsung, sang Class Designer – Bjorn Mikkelson mengatakan bahwa Spiritborn adalah “mungkin class kami yang paling cepat dan paling agresif.” Bayangkan melompat ke dalam kelompok musuh untuk memberikan burst damage yang besar dengan glaive, quarterstaff, dan polearm.
Rotasi yang umum terjadi adalah pemain menggunakan skill dengan cooldown pendek yang diresapi dengan elemen spirit. Namun, keunggulan yang sesungguhnya dari Spiritborn adalah skill ultimate, yang membawa salah satu Spirit Guardian untuk bertarung di sisi pemain. “Memanggil dewa ke dalam pertempuran adalah fantasi kekuatan untuk class ini,” kata Game Designer Diablo IV, Brent Gibson.
Dengan Spiritborn, pemain akan memiliki fleksibilitas untuk berspesialisasi dalam satu skill tree Spirit Guardian jika mereka mau, atau mencampur dan mencocokkan sesuka hati tanpa kehilangan stats. Segalanya akan menjadi lebih personal dengan mekanik class Spirit Hall dan satu set equipment legendaris dan ancient untuk Spiritborn untuk lebih menyempurnakan gaya bermain yang kamu sukai.
Diablo IV: Vessel of Hatred sendiri rencananya akan dirilis pada 8 Oktober mendatang untuk semua platform rilisnya, termasuk akses gratis lewat Xbox Game Pass. Detail lebih lengkap mengenai expansion barunya ini bisa kamu cek langsung lewat postingan resminya DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post