Blue Protocol awalnya adalah sebuah game yang cukup menjanjikan dan memberi angin segar untuk para fans game MMORPG. Namun hasil akhirnya tidak bisa memuaskan para gamer. Apalagi, gamer Jepang tidak cukup puas dan para gamer secara global tidak bisa menikmatinya. Tinggal menunggu waktu saja Blue Protocol akan tutup.
Bandai Namco Online telah resmi mengumumkan bahwa Blue Protocol akan tutup pada 18 Januari 2025. Artinya, game tersebut hanya bertahan sekitar 1 tahun 7 bulan sejak dirilis pertama kali di Jepang pada Juni 2023.
「BLUE PROTOCOL」サービス終了のお知らせ
誠に勝手ながら2025年1月18日にサービス終了させていただくことになりました。
突然のお知らせとなりましたこと深くお詫び申し上げます。今後のアップデートスケジュール詳細は、お知らせをご確認くださいhttps://t.co/eXy9s9q3GI#ブルプロ #BlueProtocol— BLUE PROTOCOL (@BLUEPROTOCOL_JP) August 28, 2024
Alasan penutupannya adalah karena sang developer tidak bisa menemukan potensi terbaik dan tidak bisa memuaskan para gamer. Karena berada disituasi yang sulit selama beberapa waktu belakangan ini, mereka memutuskan untuk menutup game tersebut. Sang developer developer akan tetap memberikan update jalan cerita hingga tamat dan penutupannya.
Blue Protocol bisa dibilang sudah berada di posisi yang sulit untuk dipertahankan. Ada berbagai kontroversi sejak game tersebut rilis. Pertama adalah karena region lock dimana para gamer secara global tidak bisa menikmatinya sama sekali. Kedua, resepsi dari gamer Jepang juga tidak begitu baik dan bahkan membuat Bandai Namco alami kerugian yang signifkan.
Dengan pengumuman penutupan versi Jepang ini, Amazon Games juga mengumumkan bahwa versi “global” tersebut juga akan resmi dibatalkan rilis. Tidak mengherankan memang, karena sejak tahap closed beta, tidak ada kabar terbaru mengenai eksistensinya sejak saat itu.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post