Meski masih tergolong sebagai franchise yang cukup niche, Corpse Party terbukti masih memiliki reputasi solid di genre survival horror dan terus menarik perhatian para calon fans baru. Setelah cukup lama absen, pihak MAGES. sudah menyiapkan rilis game terbaru berjudul Corpse Party II: Darkness Distortion pada musim gugur tahun ini. Cukup disayangkan kalau rencana tersebut harus dibatalkan karena mereka telah menunda rilisnya ke 2025 mendatang.
Belum ada jadwal spesifik yang dibagi, tapi lewat pengumuman terbarunya mereka mengaku kalau masih butuh ekstra waktu pengembangan untuk lebih menyempurnakan kualitas gamenya. Terlepas dari judul yang diberi, game ini tidak terlihat memiliki keterikatan dengan Corpse Party 2: Dead Patient. Ini membuat banyak fans berspekulasi kalau ada semacam rahasia yang tersembunyi yang bisa saja akan dikemas sebagai semacam plot twist di game barunya nanti, atau sekedar bagaimana MAGES. mungkin sudah melupakan Dead Patient untuk kemudian mengembangkan seri kedua yang lebih dirasa pantas sebagai sekuel sejati.
Lebih dalam mengenai game barunya sendiri, Corpse Party II: Darkness Distortion berfokus pada cerita dari beberapa murid sekolah menengah yang pada suatu hari mencoba untuk menemukan kebenaran dibalik urban legend di Amare Est Vivere Hospital. Rasa penasaran dari kunjungan murid-murid tersebut kemudian memicu kutukan mematikan yang dibawa arwah misterius, dan dari sinilah mereka akan dihadapkan pada pengalaman horror mengerikan sembari berupaya untuk bisa memecahkan kutukan yang ada.
Corpse Party II: Darkness Distortion nantinya ditargetkan untuk rilis di platform PlayStation 4, Nintendo Switch, dan PC dengan target jadwal terbarunya untuk 2025. Untuk segala perkembangan terupdate mengenai gamenya bisa terus kamu pantau lewat website resmi mereka DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post