Apakah kamu masih ingat dengan game Crimson Desert? Game yang dikembangkan oleh Pearl Abyss tersebut sepertinya sudah hampir dilupakan oleh para gamer. Meski begitu, gamenya masih terus dipoles oleh sang developer dan kabarnya akan dirilis pada awal tahun 2025 mendatang.
Menurut seorang leaker – Lunatic Ignus, Crimson Desert akan dapat dimainkan di Gamescom 2024 dan peluncuran penuhnya dijadwalkan pada awal tahun 2025 mendatang. Hal ini sejalan dengan laporan keuangan Pearl Abyss terbaru, di mana perusahaan mengatakan bahwa sekarang adalah waktunya untuk memulai marketing untuk game ambisiusnya tersebut.
Regarding of “Pearl Abyss” and their IP’s.
“Crimson Desert” is almost finished, the marketing will start this Summer with a brand new demo at Gamescom 2024. Unfortunately, it will not release this year, but expect it to launch in Q1 2025.
(1/3) pic.twitter.com/iiPT1BZYfA
— Lunatic Ignus (@ignusthewise) May 14, 2024
Dalam laporan yang sama, sang leaker juga mengklaim bahwa DokeV yang mirip Pokemon akan dirilis dalam waktu satu tahun setelah Crimson Desert. Bahkan PLAN 8, game MMO shooter exosuit yang dirancang oleh Minh Le dari Counter-Strike yang telah menghilang sejak G-Star 2019, akan dirilis tak lama setelah DokeV.
Game yang awalnya sempat dikira sebagai MMORPG ini ternyata adalah game open world action RPG dengan tema medieval yang begitu khas. Selain dari gameplay action yang serba flashy dan keren, daya tarik dari Crimson Desert juga terlihat menonjol dari kualitas grafisnya yang luar biasa.
Crimson Desert awalnya diumumkan oleh Pearl Abyss (developer asal Korea Selatan di balik Black Desert) di G-Star 2019 bersama dengan DokeV dan PLAN 8. Pada saat itu, game tersebut dimaksudkan untuk menampilkan elemen MMO, tetapi Pearl Abyss kemudian mengubah genre menjadi action/adventure open world dengan dukungan multiplayer, dan lebih berfokus pada story.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post