Sebuah game yang menimbulkan hype begitu besar, bahkan sebelum perilisannya pasti bakal bisa dengan cepat mengambil pundi-pundi keuntungan. Apalagi jika game tersebut memang sudah memiliki basis komunitas yang sangat besar. Inilah yang sedang dialmi oleh Blizzard bersama NetEase Games dengan game besutannya – Diablo Immortal yang sudah meraih pendapatan yang lumayan di wilayah Asia khususnya Indonesia.
Melalui data yang kami lansir dari AppMagic, Diablo Immortal saat ini sudah meraih pendapatan sebanyak USD 1.6 Juta atau sekitar IDR 23 Miliar hanya dalam kurun waktu satu minggu setelah perilisannya di Asia Pasifik.
Negara dengan gamer paling kuat pengeluarannya di Diablo Immortal adalah Taiwan yang sudah menghabiskan USD 618 Ribu atau sekitar IDR 9.2 Miliar. Disisi lain, para gamer di Indonesia juga cukup banyak mengeluarkan uang disana, yaitu sebanyak USD 83 Ribu atau sekitar IDR 1.2 Miliar.
Diablo Immortal juga sudah di download sebanyak 790 ribu kali di Asia Pasifik. Untuk di Indonesia, game tersebut di download sebanyak 96 ribu pemain. Sebuah angka yang sebenarnya lumayan mengingat tidak begitu banyak fans Diablo di tanah air.
Meskipun game tersebut memang mendapatkan pendapatan secara stabil, Diablo Immortal masih menerima tanggapan yang beragam dari para gamer dan fans karena sistem transaksi mikro dicap sebagai “predator”. Tidak cuma dari itu saja, para pemain tetap dituntut untuk grinding mati-matian agar tetap jago. Meskipun disisi lain memang gamenya menawarkan beragam konten yang cukup menarik.
Diablo Immortal sendiri sudah resmi tersedia untuk Android, iOS, dan juga PC di Indonesia. Kamu bisa pantau perkembangan terupdate dari gamenya dengan mengunjungi website resminya DI SINI.
——————————————————————————————————————————————
Sebagai rekomendasi sampingan, berikut ini kami sudah merangkum list dari game MMOPRG terbaik yang bisa kamu mainkan di mobile:
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post