Setelah sempat bikin kecewa lewat Mass Effect: Andromeda dan Anthem, BioWare akhirnya comeback lewat Dragon Age: The Veilguard. Game action-RPG ini langsung melesat jadi nomor satu di Steam Top Sellers begitu rilis pada 31 Oktober kemarin. Nggak cuma itu, Dragon Age: The Veilguard juga jadi peluncuran terbesar BioWare bahkan EA di Steam, berdasarkan jumlah pemain aktif di SteamDB.
Baru beberapa hari dirilis, Dragon Age: The Veilguard udah tembus 89,418 pemain aktif di Steam pada masa puncaknya di weekend kemarin, bikin game ini jadi yang terpopuler dari BioWare di platform tersebut (dilaporkan oleh VGC). Rekor sebelumnya dipegang sama Mass Effect Legendary Edition yang rilis tahun 2021, dengan jumlah pemain puncak 59.817 pemain.
Menariknya lagi, Dragon Age: The Veilguard nggak cuma pecahin rekor BioWare, tapi juga jadi salah satu peluncuran game single-player terbesar dari EA di Steam. Rekor ini bahkan ngalahin game mereka yang mendapatkan berabgai resepsi super positif kala itu, Star Wars Jedi: Survivor yang tahun lalu cuma berhasil nyentuh 67.855 pemain aktif di Steam.
Dragon Age: The Veilguard punya campuran yang solid antara storytelling yang kompleks dan combat yang penuh action, meski gak sempurna. Ceritanya penuh pilihan moral yang sulit, dan sistem companion, semua dalam dunia yang lagi chaos gara-gara aksinya Solas. Perkembangan karakter dan dinamika hubungannya bener-bener khas BioWare. Tapi di beberapa bagian, narasinya terlalu ngejelasin, yang kadang bikin flow ceritanya sedikit terganggu dan desain karakter yang dianggap agak kurang enak dipandang bagi sebagian gamer. Kamu bisa baca review kami selengkapnya DI SINI.
Tertarik menantikan gamenya? Dragon Age: The Veilguard direncanakan rilis pada 31 Oktober mendatang untuk PlayStation 5, Xbox Series, dan PC. Untuk segala perkembangan terupdate mengenai gamenya sendiri bisa terus kamu pantau lewat website resmi mereka DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post