Berbicara mengenai game sepakbola yang cukup ternama dan banyak dimainkan gamer, nama FIFA besutan Electronic Arts tidak bisa terlepas dari hal tersebut. Belakangan ini sejak FIFA 14 dirilis, namanya semakin melambung, terutama di Asia Tenggara yang selalu oleh sang kompetitor. Namun sang kompetitor membuat berbagai perombakan sejak tahun 2013 yang tidak disukai fans, beberapa gamer mulai berpindah ke FIFA. Tahun ini, mereka akan kembali dengan FIFA 22.
Electronic Arts atau EA memberikan kami kesempatan untuk melihat presentasi mengenai berbagai berbagai improvisasi terbaru mengenai game terbaru mereka, FIFA 22. Setidaknya, mereka memperlihatkan apa saja perubahan menarik yang ada di seri terbaru tersebut. Salah satu fitur yang cukup digandrungi oleh para gamer adalah Career Mode.
Membangun Tim dari Awal, Bahkan Membuat Tim Sendiri
Salah satu perombakkan yang hadir di Career Mode adalah kini kamu bisa bikin club sendiri. Ya, kamu tidak salah dengar. Career Mode di FIFA 22 memungkinkan kamu bisa membangun club sendiri dengan berbagai detail kostumisasi seperti membuat jersey tim, logo tim, kostumisasi stadion hingga sebutan dari tim tersebut yang akan dikatakan oleh komentator melalui audio yang sudah disiapkan.
Untuk jersey sendiri, kamu bisa memilih berbagai desain hingga warna. Sayangnya, tidak bisa memasukkan sponsor ke dalam jersey tersebut. Sementara untuk logo juga sudah tersedia desain dan warna yang diinginkan. Kalau untuk kostumisasi stadion hanya bisa mengganti warnanya saja.
Ketika membangun sebuah tim atau club di Career Mode, kamu bisa menentukan pemain mana saja yang akan kamu masukan ke dalam club buatanmu tersebut. Selain itu, kamu juga bisa langsung masuk ke Liga besar sebagai tim kasta atas atau mulai berangkak dari Liga divisi paling bawah untuk mencapai puncak. Kamu juga bisa memilih tim mana yang akan menjadi rivalmu untuk meningkatkan ketegangan ketika bertanding dengannya.
Jadilah Bintang di My Player Career Mode
Para pemain juga bisa menjadi pemain bintang dengan bergabung pada sebuah club melalui fitur My Player Career Mode. Bagi kamu yang sudah biasa bermain game sepakbola pastinya sudah tidak asing lagi dengan fitur yang satu ini. Namun, sang developer dengan melakukan berbagai perombakkan untuk menghadirkan fitur tersebut menjadi semakin lebih baik lagi.
Salah satu fiturnya adalah hadirnya sistem Match Objectives. Para pemain akan dituntut untuk menjalankan sebuah misi tertentu sesuai dengan posisinya. Misalnya kamu sebagai GK atau Kiper, akan mendapatkan misi untuk menangkap tendangan lawan tiga kali. Hadiahnya adalah berupa XP yang mempresentasikan kemampuan pemain yang kamu buat. Semakin tinggi tingkat kesulitannya, maka semakin tinggi XP yang didapatkan.
Selain itu, mode tersebut juga akan mendapatkan fitur seperti Cinematic di Locker Room, dimana akan memperlihatkan keadahan locker pada pertengahan babak atau selesai pertandingan. Bagaimana tim kamu pertandingan seperti memenangkan Champions League atau juara Cup biasa akan mempresentasikan bagaimana keadaan ruang ganti.
Selain itu, EA juga menambahkan fitur Relationship dimana pemain yang kamu buat akan memiliki rating hubungan dengan Manager. Misalnya ketika kamu bermain hebat dan sesuai dengan keinginan Manager, maka kamu akan memiliki rating relationship yang bagus dan akan memainkanmu terus-menerus sebagai starter. Jika buruk maka sebaliknya.
Mekanisme Gameplay di Career Mode
FIFA 22 memiliki Career Mode dengan sistem pertumbuhan pemain yang berbeda. Salah satunya adalah hadirnya sistem sistem “tech-tree-style” untuk membangun kemampuan pemain dengan berbagai skill untuk meningkatkan kemampuan pemain. Misalnya kamu akan mengambil sebuah skill untuk meningkatkan Sprint, maka kamu bisa meningkatkan beberapa kali untuk meningkatkannya menjadi lebih jauh lagi lalu melanjutkannya ke cabang lainnya.
Ada juga salah satu fitur mutakhir yang dihadirkan juga di Career Mode, Sang developer menyebut fitur tersebut Archetypes, sebuah kemampuan yang cukup powerfull untuk meningkatkan kehebatan pemain seperti meningkatkan stats hingga berkali-kali lipat.
Selain itu ada juga sistem perk, dimana setiap pemain bisa memiliki tiga perk yang berbeda untuk masing-masing spesialisasi gaya bermainnya. Perk atau kemampuan khusus tersebut tidak hanya berlaku bagi masing-masing pemain saja, tetapi juga bisa disinergikan dengan pemain lainnya. Misalnya pemain A memiliki sebuah perk dimana pemain yang diberi umpan akan bisa meningkatkan kecepatan berlarinya.
Untuk mendapatkan sebuah XP untuk mempresentasikan sejauh mana pemain, melalui mode tersebut juga akan ada berbagai semacam “mini game” atau tantangan untuk mendapatkan XP. Kamu tidak harus menjalankan tantangan tersebut dan bisa melewatinya dan berfokus ke pertandingan saja.
FIFA 22 memiliki Career Mode melakukan perombakkan serius yang sangat menjanjikan pada seri terbaru ini. Entah untuk membangun sebuah club dari kecil hingga besar atau bermimpi menjadi bintang sepakbola dengan rasa yang realistis, kami merasa fitur-fitur tersebut menjadi nilai yang sangat plus jika dibandingkan dengan sang kompetitor.
FIFA 22 akan dirilis pada 1 Oktober mendatang untuk PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series, serta PC dan juga Stadia. Sementara itu FIFA 22 Legacy Edition juga akan dirilis untuk Nintendo Switch di tanggal yang sama. Untuk informasi lebih lanjut kamu juga bisa langsung pantau situs resminya DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game mobile lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post