Berbicara mengenai game sepakbola yang cukup ternama dan banyak dimainkan gamer, nama FIFA besutan Electronic Arts tidak bisa terlepas dari hal tersebut. Belakangan ini sejak FIFA 14 dirilis, namanya semakin melambung, terutama di Asia Tenggara yang selalu di dominasi oleh Pro Evolution Soccer besutan Konami. Namun karena Konami membuat berbagai perombakan sejak PES 2014 yang tidak disukai fans, beberapa gamer mulai berpindah ke FIFA. Tahun ini, mereka akan kembali dengan FIFA 22.
Baru-baru ini, Electronic Arts telah mengumumkan FIFA 22 yang akan dirilis pada 1 Oktober mendatang untuk PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series, serta PC dan juga Stadia. Sementara itu FIFA 22 Legacy Edition juga akan dirilis untuk Nintendo Switch di tanggal yang sama. Namun, bagi kamu para pengguna konsol old-gen dan PC sepertinya harus sedikit bersedih nih.
FIFA 22 akan menghadirkan fitur eksklusif untuk konsol next-gen yang mereka sebut HyperMotion. Fitur tersebut memungkinkan untuk pengambilan animasi yang jauh lebih baik dan realistis untuk berbagai pergerakan pemain. Kualitas dari grafisnya juga akan sedikit lebih baik tentunya. Sayangnya, fitur tersebut cuma bakal dihadirkan untuk konsol next-gen seperti PlayStation 5, Xbox Series, dan layanan cloud gaming, Stadia. Untuk versi PC bakal mengikuti konsol old-gen.
Beberapa penambahan fitur lainnya juga ada di Career Mode, dimana akan ada fitur membuat club baru. Sementara itu untuk Volta Football mereka menyebutkan akan ada perombakan namun masih belum jelas detailnya. Untuk keluhan mengenai posisi kiper atau penjaga gawang yang dianggap terlalu bodoh juga akan dirombak menjadi lebih baik. Untuk FIFA Ultimate Team akan ada fitur yang mereka sebut FIFA Ultimate Team Heroes.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post