Rasanya tiada minggu tanpa informasi baru soal game fighting Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba – Hinokami Chronicles dari CyberConnect2, dan hari ini mereka kembali membagikan detail menarik lewat rilis trailer gameplay kedua. Trailer berdurasi tiga menit yang dirilisnya menampilkan lebih banyak fokus ke konten cerita, serta bagaimana gamenya menghadirkan porsi eksplorasi seperti seri Naruto Ultimate Ninja Storm. Daripada penasaran kamu bisa langsung simak trailernya di bawah ini:
Selain trailer baru, mereka juga menampilkan penampakan box art kedua dari gamenya yang kali ini terlihat lebih keren. Semua karakter roster utama diperlihatkan, termasuk tatapan tajam dari sosok Kibutsuji Muzan yang terlihat jelas di bagian belakangnya. Tanjiro yang menjadi pusat perhatian di bagian tengah juga terlihat lebih badass dengan menggunakan kekuatan pernapasan matahari. Bersamaan dengan dibagikannya detail baru ini, sayangnya bisa dikonfirmasi kalau roster karakter yang tersedia di gamenya hanya mencakup manusia dan tidak ada perwakilan dari ras demon/iblis kecuali Nezuko.
Keputusan yang aneh memang, karena sepanjang season pertama anime hingga film Mugen Train setidaknya sudah ada beberapa antagonis yang bisa ditambah ke roster. Entah masih dirahasiakan, dipersiapkan untuk DLC, atau mungkin baru akan ditambah ke game sekuelnya, yang jelas para fans hanya bisa bersabar menunggu. Sebagai informasi tambahan, gamenya nanti akan dipasarkan dalam versi standar, limited dan deluxe edition. Detail lebih lanjut mengenai harga dan konten yang ditawarkannya bisa kamu cek DI SINI.
Kapan Gamenya Rilis?
Bagi yang sudah tidak sabar menantikan gamenya, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba – The Hinokami Chronicles dijadwalkan rilis tahun ini. Untuk platformnya game ini akan hadir untuk PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series, dan PC via Steam.
Sumber: Gematsu
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post