Game kompetitif memang masih sangat dingandrungi oleh para gamer, salah satu keseruannya adalah bermain dan mengalahkan pemain lainnya. Game yang berbasis shooter dan kombinasi waifu mungkin adalah konsep yang jitu untuk menjangkau para gamer wibu. Inilah yang coba dilakukan oleh iDreamSky lewat game besutannya berjudul Strinova.
Setelah membuka tahap test tertutup, kini Strinova akan kembali mengadakan Network Test yang bisa dicobain oleh para gamer di Asia Tenggara, termasuk juga Indonesia. Tahap Network Test tersebut dimulai pada 21 hingga 25 Agustus untuk PC dan download melalui situs resminya DI SINI.
Strinova Network Test Client Pre-Download Link🔥
Navigators:The Strinova Network Test client pre-download is now available!
We are excited to announce that you can now pre-download the game client to ensure you are ready to dive into Strinova as soon as the test begins! 🎉… pic.twitter.com/S45CGBJMWD
— Strinova_EN (@Strinova_EN) August 18, 2024
Strinova adalah game third-person shooter bergaya anime dimana pemain bisa mengubah karakternya dalam mode 3D atau 2D. Pengalaman itu dimaksud akan memberi elemen strategi yang lebih mendalam. Misal ketika berubah ke mode 2D dimana karakter akan menjadi setipis kertas bisa menghindari serangan atau melewati tempat yang sempit.
Selain itu, setiap karakter juga memiliki kemampuan uniknya masing-masing. Ada yang bisa membuat dinding pelindung, atau melempar granat yang bisa mendeteksi musuh. Ada juga berbagai mode dan map yang bisa dinikmati para pemain. Game tersebut memiliki grafis 3D bergaya anime yang terbilang ringan untuk dimainkan di PC kentang sekalipun.
Strinova nantinya bukan cuma tersedia di PC saja, dimana sang developer juga berencana untuk membawa game tersebut ke platform Android dan iOS. Kamu bisa kunjungi situs resminya DI SINI untuk berbagai informasi lebih lanjut.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post