Setelah membagikan sedikit detail barunya beberapa pekan lalu, Tencent Games bersama dengan Marvelous akhirnya memperlihatkan wujud baru dari game Story of Seasons Mobile. Game yang sudah memasuki masa pengembangan selama beberapa tahun ini terlihat sangat memukai di trailer barunya, yang bahkan kami akui terlihat lebih menawan dibandingkan game-game Story of Seasons yang sudah rilis di pasaran sejauh ini.
Trailer baru yang dipamerkan di event Tencent Games Annual Conference 2021 kemarin ini memperlihatkan beragam detail menarik. Beberapa diantaranya mulai dari sistem gameplay berkebun, tur mengelilingi desa, aktivitas sampingan dengan penduduk desa, dan masih banyak lagi yang kesemuanya dipresentasikan dengan grafis 3D khas cel shading yang terlihat sangat menawan. Daripada penasaran kamu bisa simak trailer barunya di bawah ini:
Pengembangan gamenya sendiri mendapat bantuan cukup besar dari pihak Marvelous, yang kabarnya memberikan banyak asset yang diperlukan Tencent. Setelah melihat trailer barunya, kita akhirnya sudah tahu kalau asset yang diberikan sudah lebih mengarah ke gaya anime yang tentu berbeda dari bagaimana konsep awal gamenya diperlihat beberapa tahun lalu. Seperti yang kami sebut di atas, kualitas game ini setidaknya dari segi presentasi memang digarap dengan sangat baik dan bahkan mengungguli seri Story of Seasons di konsol.
Mengenai rilisnya, sudah pasti kalau Story of Seasons Mobile baru dikhususkan untuk wilayah China terlebih dahulu. Sementara untuk versi globalnya mungkin akan ditangani oleh publisher berbeda, atau bisa saja Tencent sendiri karena belum lama ini mereka sudah berani menjadi publisher game skala global. Kami akan terus memantau perkembangan gamenya di masa mendatang dan merangkum berita baru jika memang ada update yang dibagikan.
Sumber: Gematsu
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post