Ditengah kesibukannya dalam berbagai macam proyek seperti serialisasi manga Edens Zero dan sekuel Fairy Tail: 100 Years Quest, siapa sangka jika mangaka Hiro Mashima kembali terlibat dalam proyek baru lagi. Keterlibatannya kali ini dikhusukan untuk Gate of Nightmares, sebuah game RPG baru dari Square Enix yang dikhususkan untuk platform mobile. Menyusul pengumuman resmi gamenya minggu lalu, akhirnya pihak developer membagikan detail baru lewat penampakan screenshot perdana.
Diluar dugaan kami, ternyata game ini memang dikembangkan dengan dana produksi yang terlihat cukup tinggi. Buktinya bisa dilihat dari kualitas grafis 3D yang terlihat solid dan bahkan bisa disandingkan dengan game JRPG untuk platform konsol. Jika dilihat dari salah satu screenshotnya, sepertinya game ini menawarkan fokus gameplay action dibanding turn-based atau tactical seperti kebanyakan mobile RPG lainnya di pasaran. Daripada penasaran, berikut ini adalah kumpulan screenshotnya:
Gate of Nightmares mengusung konsep fantasi tradisional yang melekat kuat, dimana setting dunianya merupakan manifestasi dari mimpi yang bercampur. Game ini menceritakan petualangan seorang pemuda bernama Azel yang didampingi dengan gadis bernama Emma yang menjadi sosok Nightwalker, dimana dia memiliki kemampuan untuk mengontrol monster. Jalan ceritanya akan terus berkembang dan melibatkan pemain dalam berbagai skenario mendebarkan dalam misi untuk menjaga kedamaian dunia.
Belum ada detail jelas dari keseluruhan konsep gameplay yang ditawarkan, tapi Square Enix rencananya akan membuka sesi pengetesan atau hands-on awal yang bisa diakses semua pemain. Detail dari pendaftarannya akan dibagikan dalam beberapa hari kedepan.
Jadi seperti informasi di atas, Gate of Nightmares adalah mobile RPG baru yang rencananya akan dirilis untuk Android dan iOS. Kamu bisa pantau perkembangan informasi terupdate seputar gamenya pada website resminya DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game mobile lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post