GamerWK kembali mengadakan giveaway baru yang kali ini didukung kerjasama dengan NVIDIA. Gamer kali ini akan memanjakan para gamer yang menjadikan PC sebagai perangkat gaming utama, dimana setidaknya ada empat kartu grafis atau VGA yang akan kami bagikan kepada para pembaca. Berikut setidaknya berbagai hadiah yang akan bisa didapatkan:
- NVIDIA GeForce RTX 3090 Ti
- NVIDIA GeForce RTX 3080 Ti
- Palit GeForce® RTX 3050 Dual
- HyperX – Cloud Stinger Gaming Headset – Pink
- NVIDIA Backpack
Menurut kami ini adalah kesempatan yang sangat menggiurkan jika mengingat harga kartu grafis yang cukup mahal untuk bisa membangun sebuah PC gaming. Selain itu, pasalnya kamu cuma sekedar nonton livestream acara NVIDIA GTC pada 20 September pukul 22.00 WIB untuk bisa mendapatkan berbagai hadiah di atas.
Berikut ini syarat partisipasinya!
-
Step 1: Daftar >> WAJIB PADA LINK INI << untuk mendapatkan Free Pass dan validasi pemenang
-
Step 2: Wajib pantengin salah satu sesi livestream NVIDIA GTC yang diadakan pada 19 – 22 September
-
Step 3: Isi Data Diri & Bukti Screenshot melalui Form DI SINI
-
Step 4: LIKE halaman Facebook Gamerwk
-
Step 5: SHARE giveaway ini di Facebook secara PUBLIC dan TAG 3 teman kamu
Giveaway ini berlau untuk seluruh gamer di Indonesia dan pihak GamerWK berhak untuk syarat dan ketentuan jika memang dibutuhkan. Pengumuman pemenang akan diumumkan sekitar bulan Oktober.
Kamu sudah bisa mulai mendaftar event NVIDIA GTC tersebut sekarang juga agar tidak lupa sebelum acara livestream dimulai. Mendaftar menggunakan link yang kami bagikan di atas adalah syarat mutlak agar partisipan dianggap valid mengikuti giveaway NVIDIA GTC ini. Jika sudah mendaftar, sekali lagi kami ingatkan untuk wajib juga menonton salah satu sesi livestream pada waktu yang sudah ditentukan untuk mengambil bukti dan mengisi form yang sudah kami buat juga.
NVIDIA akan membawa konferensi GTC terbarunya yang cukup mengundang perhatian banyak peminat teknologi. Diadakan secara virtual pada 19 sampai 22 September mendatang, konferensi ini akan dihadiri langsung oleh pendiri sekaligus CEO NVIDIA yaitu Jensen Huang yang bakal mengumumkan dan memakerkan berbagai teknologi terbaru dari NVIDIA. Informasi mengenai event tersebut bisa baca selengkapnya DI SINI.
Semoga beruntung dan sampai jumpa di livestream NVIDIA GTC pada 19 – 22 September mendatang.
Discussion about this post