Game action berbasis open world memang masih digandrungi oleh para gamer yang doyan memainkan game mobile. Ini terefleksi dengan berbagai judul yang laris, terutama yang bergaya anime. Tidak mengherankan perusahaan game raksasa seperti Tencent ingin masuk dengan game teranyarnya, Honor Of Kings World yang baru akan rilis di tahun 2025.
Honor of Kings World telah dibocorkan akan rilis secara global pada tahun 2025 pada ajang Apple Event 2024 disela-sela pengumuman iPhone 16. Meskipun Tencent atau Level Infinite tidak menentukan tanggal rilis tertentu untuk HOK World, setidaknya para gamer bisa lakukan ancang-ancang hingga tahun depan.
Honor of Kings: World is launching in 2025, unveiled at the Apple Event.
First announced back in November 2021, @HoKWorld has been in development under @timistudios for a long time now!
🔗https://t.co/6ESCYlTKxS pic.twitter.com/wnOSUNuLVz
— GamingonPhone (@GamingonPhone) September 9, 2024
Hal semacam ini sebenarnya pernah terjadi sebelumnya pada game Need for Speed Mobile yang jadwal rilisnya dibocorkan pada Apple Event. Menariknya? Bocoran jadwal rilis di musim gugur 2024 itu bisa dibilang tepat sasaran.
Honor Of Kings World adalah sebuah game action open-world yang membawa franchise tersebut ke level lebih tinggi. Secara garis basar, banyak fans yang menganggap game tersebut adalah gabungan Monster Hunter dengan elemen action game mobile kekinian yang sudah pasti kamu kenal. Hal menarik lainnya adalah kualitas grafisnya yang sangat fantastis dan mendetail.
Game tersebut dikembangkan oleh TiMi Studio. Honor of Kings World kemungkinan besar akan dirilis untuk Android, iOS, PC, dan juga konsol. Kamu bisa pantau segala perkembangan terupdate dari gamenya lewat website resmi mereka DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post