Salah satu kejutan yang cukup menarik perhatian dari Gamescom Opening Night Live 2024 datang dari pameran gameplay terbaru dari Indiana Jones and the Great Circle. Pamerannya memberi fans intipan mendebarkan ke dalam adegan-adegan game yang menakjubkan dan desain visual memukau. Demo gameplay langsung tersebut memberi sorotan pada mekanisme gameplay utama dan elemen cerita. Para pemain akan kembali bergabung dengan Indiana Jones dalam sebuah petualangan yang penuh dengan misteri dan bahaya.
Demo gameplay terbaru ini menampilkan Indy dalam menjelajahi sebuah kuil kuno sambil menggunakan cambuk ikoniknya untuk mengatasi rintangan, dan terlibat dalam pertempuran sengit dengan musuh misterius. Game ini tidak hanya mempertahankan elemen klasik dari seri ini, tetapi juga memperkenalkan mekanisme yang inovatif, sehingga membuat para fans semakin dibuat tidak sabar untuk segera menikmati rilis game penuhnya.
Sebelum pengumuman terbarunya ini, tim kami kebetulan sempat mendapat kesempatan untuk berpartisipasi dalam event preview eksklusif serta terlibat dalam sesi wawancara dengan tim pengembang. Selama wawancara ini, perwakilan tim developer menjelaskan kalau ide dibalik The Great Circle berasal dari Todd Howard, yang mana dia sudah memperkenalkan konsep tersebut di awal proses pengembangan. Tim memilih untuk menempatkan cerita di antara Raiders of the Lost Ark dan The Last Crusade untuk melanjutkan alur cerita yang disukai para penggemar dari film aslinya yang secara efektif membuat game ini menjadi sekuel langsung dari Raiders.
Ketika ditanya tentang keputusan untuk menggunakan sudut pandang orang pertama, para pengembang menjelaskan bahwa pengalaman mereka yang luas dengan game orang pertama di MachineGames membuat mereka yakin dengan pilihan ini. Mereka percaya bahwa perspektif ini menawarkan cara terbaik untuk membenamkan pemain dalam dunia Indiana Jones, memungkinkan hubungan yang lebih dalam dengan lingkungan, teka-teki, dan artefak. Game ini disusun sebagai perpaduan antara level linear yang digerakkan oleh narasi dan area yang lebih terbuka yang mendorong eksplorasi dan penemuan, menyeimbangkan antara representasi franchise yang sesuai serta gameplay inovatif.
Menyeimbangkan warisan Indiana Jones dengan elemen gameplay yang segar adalah salah satu tantangan terbesar bagi tim. Mereka bekerja sama dengan Lucasfilm Games untuk memastikan game ini tetap sesuai dengan semangat aslinya sambil memasukkan elemen desain modern. Hasilnya adalah sebuah game yang menangkap esensi dari petualangan pulp tahun 1940-an dengan nuansa tahun 80-an, yang menggabungkan realisme, kesenangan, dan humor khas Indiana Jones.
Menjelang Gamescom Opening Night Live berakhir, jelas terlihat kalau Indiana Jones and the Great Circle telah menarik perhatian banyak begitu penonton. Sementara bagi para penggemar game petualangan, seri ini tidak diragukan lagi merupakan salah satu rilis yang paling dinanti tahun ini. Indiana Jones and the Great Circle bukan hanya sebuah penghormatan kepada seri klasik, karena ini adalah interpretasi baru dari semangat untuk menyelami sebuah petualangan berbeda.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post