Di industri anime dan manga, perusahaan Kadokawa bisa dibilang mengendalikan sebagian besar di dalamnya. Perusahaan media konglomerat asal Tokyo memang banyak menghasilkan produksi anime, manga, novel yang terkenal. Sebagai upaya untuk memperluas brand Kadokawa, mereka mengumumkan telah mengakuisisi portal berita Anime News Network atau ANN
Berita ini langsung disampaikan oleh ANN sendiri. Portal media dengan slogan “The internet’s most trusted anime news source” ini resmi diakuisisi oleh raksasa Kadokawa. Meski di akuisisi, Christopher Macdonald selaku presiden ANN (setelah akuisisi selesai) menyatakan bahwa Anime News Network tetap berkomitmen untuk menjadi media jurnalis yang independen yang kita kenal.
Langkah dari Kadokawa untuk mengakuisisi ANN ini adalah sebagai upaya penguatan branding global untuk produk Kadokawa. Dengan adanya ANN di tangan mereka, diharapkan kadokawa dapat mengembangkan bisnis mereka di pasar anime dan manga berbahasa inggris.
Anime News Network atau disingkat ANN adalah salah satu portal berita Anime, Manga, dan hiburan yang berasal dari Jepang. Didirikan tahun 1998 oleh Justin Sevakis dan berkantor pusat di Kanada. ANN dikenal sebagai salah satu sumber informasi anime manga terbesar dan kredibel. Selain itu terdapat pula forum untuk diskusi komunitas seputar dunia anime manga.
ANN + Kadokawa = ? https://t.co/6UgtOXXnyA
— Anime News Network (@Anime) November 2, 2022
Seperti yang disebutkan diatas, akuisisi dari Anime News Network oleh Kadokawa ini tentu akan membawa perubahan dalam bagaimana ANN menyampaikan berita. Meski Kadokawa menyebutkan ‘menguatkan promosi’ dari Kadokawa, tentu akan ada perubahan bagaimana ANN memotret raksasa media Kadokawa.
Sumber: Anime News Network
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post