Clair Obscur: Expedition 33 makin membuktikan dirinya sebagai salah satu RPG paling panas tahun ini. Hanya dalam waktu 12 hari setelah rilis, game racikan Sandfall Interactive ini sudah terjual 2 juta copy secara global. Angka itu naik dua kali lipat dari 1 juta copy yang tercatat hanya tiga hari setelah peluncuran. Mengingat game ini juga tersedia barengan dengan Oblivion Remastered, pencapaian ini bisa dibilang luar biasa.
Lewat sosial media resminya, tim pengembang menyampaikan rasa terima kasih dan kekaguman mereka terhadap sambutan hangat para pemain. “Kami menyaksikan dengan takjub saat kalian semua memulai perjalanan ini. Merasakan tiap langkah, tiap emosi, dan tiap kejutan bareng-bareng,” tulis mereka. Buat yang baru gabung ke dunia Expedition 33, mereka juga menyambut hangat dengan pesan singkat.
Twelve days in, and Clair Obscur: Expedition 33 has crossed two million copies sold.
We’ve watched in awe as so many of you began your journey. Feeling every step, every emotion, every revelation alongside you.
To those just joining us: welcome.
Tomorrow comes. pic.twitter.com/WIykZa2kj7
— Clair Obscur: Expedition 33 (@expedition33) May 6, 2025
Yang menarik, banyak orang sempat khawatir Expedition 33 bakal tenggelam karena rilisnya The Elder Scrolls IV: Oblivion Remastered secara mendadak di minggu yang sama. Tapi justru yang terjadi malah sebaliknya. Menurut publisher Kepler Interactive, rilisan Oblivion malah ikut membantu mendongkrak antusiasme publik terhadap genre RPG secara keseluruhan — dan ujung-ujungnya ikut bantu sorot spotlight ke Clair Obscur juga.
Matt Handrahan dari Kepler Interactive bilang bahwa mereka selalu yakin Expedition 33 punya identitas yang unik dan kuat. Ia menjelaskan bahwa RPG bergaya barat seperti Oblivion dan RPG dengan sentuhan Jepang atau artistik seperti Clair Obscur memang punya pasar dan daya tarik yang berbeda. Jadi walaupun dirilis berdekatan, mereka nggak saling makan, malah saling dorong. Apalagi dengan harga yang kompetitif dan kehadiran di Game Pass, mereka cukup percaya diri.
Bagi yang penasaran dengan gamenya, Clair Obscur: Expedition 33 kini sudah rilis untuk platform PlayStation 5, Xbox Series X|S (tersedia di hari pertama lewat Xbox Game Pass), dan PC melalui Steam dan Epic Games Store. Kamu bisa pantau segala perkembangan terupdate mengenai gamenya lewat website resmi mereka, akun X, dan TikTok. Selain itu kami juga sudah merangkum review lengkapnya yang bisa kamu cek DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post