David Gaider, mantan penulis utama Dragon Age, kembali buka suara soal industri game RPG, kali ini memberikan pujian besar buat dua game yang belakangan ramai dibicarakan: Clair Obscur: Expedition 33 dan Baldur’s Gate 3. Menurut Gaider, dua game ini jadi contoh nyata gimana sebuah genre bisa berkembang dan menjangkau audiens lebih luas kalau dikasih waktu yang cukup untuk benar-benar “matang” sebelum dirilis. Ia menyebut Clair Obscur bagi JRPG seperti Baldur’s Gate 3 bagi CRPG—semacam “surat cinta” buat genre masing-masing.
Waktu ngobrol bareng GamesRadar, Gaider mengklarifikasi pernyataannya. Ia nggak bermaksud Clair Obscur jadi revolusi baru dalam JRPG, tapi lebih ke bagaimana game itu merangkum banyak elemen JRPG modern dan dikemas dengan cara yang menarik dan bisa dinikmati pemain di luar penggemar JRPG garis keras. Sama kayak Baldur’s Gate 3, yang sempat dianggap game “niche”, tapi akhirnya meledak karena kualitasnya yang luar biasa dan waktu pengembangan yang matang lewat early access.
Gaider juga nyentil pemikiran lama yang masih dipakai publisher besar: bahwa audiens RPG itu terbatas. “Dulu di EA, kami percaya pasar RPG cuma mentok di lima juta pemain,” katanya. “Tapi Baldur’s Gate 3 membuktikan itu salah. Kalau game-nya bagus banget, angka bisa jauh lebih besar dari yang dikira.” Menurutnya, publisher terlalu sering main aman dengan bikin game yang ‘aman untuk semua orang’, tapi hasilnya malah kehilangan identitas kuat yang bikin game bisa menonjol.
Clair Obscur sendiri sempat hampir nggak jadi kenyataan. Sutradaranya, Guillaume Broche, bilang proyek ini kemungkinan besar bakal ditolak kalau masih di Ubisoft karena terlalu “berisiko”. Gaider menekankan pentingnya memberikan waktu buat developer untuk bener-bener mengembangkan visi mereka, bukan ngejar tren atau angka semata. “Publisher sering kali terlalu fokus pada appeal massal, padahal kekuatan game justru dari hal spesifik yang bikin unik,” ujarnya.
Dan buktinya jelas. Baldur’s Gate 3 masih jadi salah satu game paling ramai di Steam dua tahun setelah rilis penuh. Clair Obscur, walau baru muncul, sudah panen ulasan positif dan angka pemain yang nggak kalah hebat. Keduanya menunjukkan bahwa ketika developer dipercaya dan diberi waktu cukup, hasilnya bisa jauh melampaui ekspektasi—bahkan untuk genre yang dulunya dianggap sempit.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post