Crunchyroll lewat kerjasamanya dengan A PLUS JAPAN tidak lama lagi akan merilis game RPG fantasi berjudul Mirren: Star Legends Sempat dikenal dengan nama Millennium Tour ELF saat debut awalnya di China, kini gamenya sudah dalam tahap persiapan untuk ikut dirilis secara global yang lumayan mengundang banyak perhatian. Bagi yang tertarik kebetulan sudah bisa langsung melakukan pra-registrasi lewat platform Google Play Store dan App Store.
Dalam game ini para pemain bisa mengoleksi dan melatih berbagai karakter unik dalam dunia fantasi dengan fokus pada pertarungan strategis dan sistem Relationship antar karakter yang baru. Mirren: Star Legends menghadirkan kisah bertema luar angkasa di mana pemain memanggil pahlawan legendaris yang disebut Novas dan Asters untuk melindungi dunia Mirren dari ancaman yang terus datang. Pilihan dalam membentuk tim dan strategi pertarungan akan sangat memengaruhi jalannya permainan.
Selama 120.000 tahun, berbagai ras seperti malaikat, manusia, elf, iblis, orc, dan naga hidup berdampingan di dunia Mirren, yang sering kali menyebabkan kekacauan. Sebagai Lord Oracle yang baru, pemain harus memanggil Novas dan Asters untuk melawan kegelapan yang semakin mendekat. Pemain akan menjelajahi sejarah panjang dunia Mirren, menyaksikan proses penciptaannya hingga ke masa kini. Pada saat peluncuran, akan ada 43 karakter yang bisa dimainkan, dan lebih banyak lagi akan hadir di masa mendatang. Pemain dapat membentuk tim unik dengan pahlawan-pahlawan historis dari dunia Mirren.
Saat perilisannya nanti, game ini akan menawarkan hadiah login maksimal bagi pengguna Crunchyroll sejauh ini. User Crunchyroll akan mendapatkan berbagai bonus eksklusif seperti Premium Battle Pass, Mega Fan Rewards, Sign-In Rewards, dan Daily Login Rewards. Selain itu, pemain juga akan menerima hadiah dalam game seperti mata uang, kosmetik, dan item EXP bergantung pada jumlah pra-registrasi yang tercapai.
Jadi seperti informasi di atas, Mirren: Star Legends kini sudah tersedia untuk pra-registrasi di Android dan iOS yang segera diikuti rilis globalnya dalam waktu dekat ini.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post