Event kolaborasi antara Diablo Immortal dan World of Warcraft akhirnya hadir, dan para penggemar kedua game ini pasti nggak sabar buat merasakan keseruannya! Dengan berbagai konten baru yang menggabungkan elemen-elemen ikonik dari kedua dunia legendaris ini, event ini menawarkan pengalaman seru mulai dari mode baru, ragam event, dan kosmetik yang epik.
Kami mendapatkan kesempatan untuk nyobain duluan event kolaborasi antara Diablo Immortal dan World of Warcraft. Kira-kira apa saja yang ditawarkan kepada para fans di event tersebut? Mari simak.
Fallen Citadel dan Pertarungan Epik Melawan Lich King
Salah satu konten paling keren di event ini adalah kehadiran Fallen Citadel, dungeon khusus yang menghadirkan tantangan super intens: melawan Lich King. Bayangin aja, bos besar dari WoW ini turun langsung ke Sanctuary! Selama event, pemain bisa kumpulin item spesial, yaitu Fallen Citadel Gates, buat masuk ke dungeon ini dan mencoba mengalahkan Lich King.
Siapkan strategimu karena dia nggak datang sendirian, dia bakal bawa pasukan ghouls dan abominations yang bikin pertarungan jadi makin seru. Kalau beruntung bisa menang, kamu bakal dapatkan cosmetic senjata legendaris bertema World of Warcraft, yang pastinya bakal bikin karaktermu makin keren dan beda dari yang lain. Tentu, ini limited.
Menurut saya pribadi, tantangan ini benar-benar membawa suasana baru buat pemain Diablo Immortal. Biasanya kita fokus lawan demon atau monster, tapi kali ini lawannya Lich King, yang merupakan legenda di WoW. Rasanya kayak bertemu dua dunia yang berbeda dalam satu tempat. Suka banget sama ide ini, Blizzard berhasil bikin sesuatu yang segar tapi tetap seru.
PVP ala WoW, Alliance vs Horde
Cutthroat Basin memang menjadi salah satu fitur menarik dalam event Eternal War kali ini, terutama karena membawa nuansa PvP dari World of Warcraft ke dalam Diablo Immortal. Dalam mode ini, pemain dibagi menjadi dua tim berdasarkan faksi pilihan, Alliance atau Horde, untuk memperebutkan lokasi-lokasi strategis seperti Mill, Smithy, dan Stables. Setiap lokasi yang direbut akan menambah poin bagi tim, dan tim dengan poin terbanyak akan memenangkan ronde tersebut.
Sayangnya, saya mengalami masalah, layar saya tiba-tiba tidak responsif ketika mencoba memasuki mode ini. Saat menekan tombol Go, layar iPhone saya seakan-akan freeze, memaksa saya untuk restart game. Masalah seperti ini mengecewakan, terutama karena mode Cutthroat Basin dirancang untuk menjadi sorotan PvP dari event kolaborasi ini. Semoga saja masalah ini dapat diperbaiki saat event dimulai sehingga dapat menikmati pengalaman PvP yang lancar.
Mourneskull Gem dan Skin Familiar Murloc yang Unik
Selain konten dungeon dan PvP, Eternal War juga punya sederet hadiah login yang sayang buat dilewatkan. Salah satu yang spesial adalah Mourneskull (Two-Star) Legendary Gem. Gem ini nggak cuma buat gaya-gayaan, tapi juga ngasih efek yang terinspirasi dari kekuatan Lich King. Saat digunakan, gem ini bakal memanggil roh Lich King yang ngasih tambahan damage, bahkan bisa memunculkan dua roh setiap detik yang nyerang musuh terdekat.
Selain itu, ada juga skin familiar Murloc yang super lucu! Familiar ini punya kemampuan unik buat nambah hasil tangkapan saat memancing. Ini cocok untuk kamu yang doyan mancing di game ini.
Menurut saya, hadiah-hadiah login ini sangat menarik dan pas buat pemain yang suka koleksi item unik. Murloc Familiar jelas jadi favorit, apalagi buat yang nge-fans sama dunia World of Warcraft. Secara keseluruhan, login reward di event ini bikin kita semangat buat login setiap hari, biar nggak ketinggalan dapat semua item keren ini yang bisa didapatkan secara limited di event kolaborasi ini.
Phantom Market dan Kostum Betrayer’s Bonds
Untuk yang suka tampil beda, ada Betrayer’s Bonds Phantom Market yang menghadirkan kosmetik eksklusif bertema Illidan, lengkap dengan efek Kill Streak dan Nimbus. Jadi, kalau kamu pengen tampil ala Illidan, kamu bisa coba Phantom Market ini. Tapi ingat, item-item ini diperoleh secara acak, jadi kalau hoki bisa langsung dapat, tapi kalau nggak ya harus sabar, deh.
Efek kosmetik ini juga cuma bertahan selama 30 hari sejak kamu dapat, jadi lumayan jadi tantangan tersendiri buat ngumpulin semua kosmetik ini. Menurut saya pribadi sebuah kebangaan bisa memiliki kosmetik yang hanya bisa didapatkan secara limited, apalagi dari sebuah event kolaborasi dengan game lain.
Sebagai tambahan, Blizzard juga menjual kosmetik yang bisa didapatkan hanya dengan membelinya tanpa harus gacha, yaitu Ashbringer Cosmetic dan Corrupted Ashbringer. Kosmetik tersebut berupa dua jenis skin senjata yang bisa dipilih oleh pemain. Jika kamu merasa memiliki luck yang kurang beruntung, pilihan kosmetik limited ini cocok untukmu.
Kesimpulan
Secara keseluruhan, kolaborasi Diablo Immortal dan WoW ini sukses bikin pengalaman baru yang segar dan seru! Blizzard benar-benar berhasil menyatukan dua dunia yang beda tapi tetap bikin kita penasaran buat eksplorasi semua konten yang ditawarkan. Buat fans WoW dan Diablo, ini adalah kesempatan langka yang sayang banget kalau dilewatkan. Saya pribadi sangat puas dengan event ini dan nggak sabar buat lihat kolaborasi-kolaborasi lainnya ke depan.
Event kolaborasi antara Diablo Immortal dan World of Warcraft akan dimulai pada 13 November sampai dengan 11 Desember. Gamenya sendiri tersedia di Android, iOS, dan juga PC. Kamu bisa kunjungi situs resminya DI SINI untuk berbagai informasi lebih lanjut.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post