Mendekati tahun keempat sejak debut gamenya, Octopath Traveler: Champions of the Continent terbukti cukup memiliki banyak peminat hingga mendorong Square Enix untuk ikut merilisnya ke wilayah global termasuk Asia Tenggara. Gamenya terutama cukup sukses di Jepang dengan raihan pendapatan yang stabil dari tahun ke tahun. Sebagai kejutan spesial terbaru, gamenya telah mengumumkan kolaborasi dengan action RPG ikonik dari Square Enix yaitu NieR Replicant.
Tidak perlu menunggu lama, para pemain gamenya di server Jepang sudah bisa mengakses kolaborasinya mulai hari ini juga yang membawa beberapa karakter playable eksklusif dari NieR Replicant. Beberapa karakter tersebut sudah termasuk Nier (Brother), Kaine, dan Emil. Sementara bagi yang mengharapkan kehadirannya di server global masih harus bersabar lebih lama. Kamu bisa cek langsung artwork karakter serta aksi keren mereka lewat trailer gameplay-nya di bawah ini.
Octopath Traveler: Champions of the Continent dikembangkan sebagai seri prekuel yang masih berfokus pada cerita dari sudut pandang tiga karakter utama dengan universe yang masih sama. Kamu akan berperan sebagai “Chosen One” yang memiliki tugas untuk membasmi kejahatan yang menyelimuti seleruh negeri karena rasa lapar akan kekuatan dan harta. Gameplay yang ditawarkan hampir tidak berbeda jauh dengan seri originalnya, termasuk bagaimana grafisnya masih mengusung style HD-2D yang menawan. Daya tarik lain dari gamenya juga ada pada roster karakter playable yang begitu melimpah nan unik.
Penasaran dengan gamenya? Octopath Traveler: Champions of the Continent sudah tersedia secara global termasuk dengan adanya versi Asia Tenggara di Android dan iOS. Kamu bisa cek beragam detail terupdate mengenai gamenya lewat website resmi mereka DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post