Menyusul presentasi akhir gamenya di ajang E3 2021 kemarin, belum lama ini Ubisoft akhirnya kembali membagikan detail baru dari Rainbow Six Extraction. Memanfaatkan popularitas dan basis pemain Rainbow Six Siege yang masih sangat tinggi, game barunya ini sudah otomatis sudah langsung mendapat perhatian dan berpotensi bisa jadi hit besar lewat konsep gameplay yang mengarah pada aspek survival.
Melalui video presentasi berdurasi delapan menit lebih, Ubisoft memberikan highlight dari para operator, gadget, hingga beragam fitur unggulan dalam gamenya. Mereka juga memastikan kalau gamenya nanti akan mendukung cross-play, cross-progression dan cross-save untuk semua platform, termasuk token “Buddy Pass” yang memungkinkan kamu mengundang dua teman untuk ikut bermain tanpa harus memiliki gamenya. Bisa diperhatikan kalau pihak developer ingin membuat gamenya lebih fleksibel dan mudah diakses, baik itu mereka yang sering berganti-ganti platform atau sekedar belum berencana membeli gamenya tapi penasaran untuk mencobanya lebih dulu.
Sementara berbicara soal konsep gamenya, Rainbow Six Extraction tactical FPS berbasis co-op yang memungkinkan kamu untuk bermain dalam skuad tiga pemain. Berbeda dari Rainbow Six Siege, game ini lebih berfokus pada aspek survival serta kerjasama tim yang lebih didorong demi menjalani serangkaian misi berbahaya dalam zona karantina melawan alien Archaen. Selain skill individu, komunikasi serta kemampuan untuk beradaptasi dengan berbagai situasi sangat dibutuhkan demi bisa meraih kemenangan.
Untungnya bagi kamu yang tidak sabar menantikan game ini tidak perlu menunggu lama, karena Rainbow Six Extraction akan segera dirilis pada tanggal 20 Januari 2022. Ketersediaan platformnya sudah termasuk PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series, Stadia, Luna dan PC. Kamu bisa ikuti perkembangan terupdate seputar game ini pada website resminya DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.

@gamerwk_id
Discussion about this post