Membuat akun baru di game mobile sampai mendapat hasil gacha terbaik memang bisa cukup melelahkan, tapi beberapa game mobile mendukung opsi reroll yang lebih efektif. Aether Gazer termasuk salah satunya, yang mana game action RPG terbaru keluaran Yongshi dan Yostar ini relatif sangat mudah untuk reroll.
Pada artikel berikut ini kami telah merangkum panduan lebih jelasnya untuk melakukan reroll di Aether Gazer, termasuk juga cara lebih cepat agar kamu bisa menghemat waktu daripada hanya berfokus pada satu akun saja. Meski begitu proses ini akan tetap mengharuskanmu untuk memainkan porsi awal gamenya yang lumayan memakan waktu (sekitar 10 – 15 menit termasuk skip cerita).
Cara Reroll Aether Gazer
- Log in Google menggunakan email salted (formatnya [email protected], dan jika ingin kembali membuat akun lagi tinggal tambahkan +2).
- Selesaikan sesi tutorial hingga stage 1 – 2.
- Klaim semua reward dari target pra-registrasi di mail, misi harian, hingga achievement.
- Kamu bisa melakukan pull Single di Gacha di banner Premium Scan, sementara untuk banner Regular Scan kamu bisa pull sampai 40x.
- Jika tidak puas dengan hasilnya, tinggal log out dan log in dengan email salted baru.
Cara Reroll Cepat dan Efektif di PC
- Pilih atau download emulator Bluestacks.
- Buka Multi-Instance.
- Pilih New Instance.
- Jalankan semua emulatornya bersamaan.
- Download gamenya di masing-masing emulator.
- Gunakan fitur Sync Operation di sebelah kanan untuk menjalankan gamenya bersamaan.
- Sisanya ikuti instruksi seperti pada umumnya di atas.
Cara di atas terbilang lebih cepat karena bisa menjalankan beberapa emulator sekaligus di waktu yang bersamaan karena durasi reroll yang lama. Namun, untuk bisa melakukannya kamu membutuhkan setidaknya laptop atau desktop PC dengan spesifikasi memadai termasuk juga ruang penyimpanan yang lebih lega karena Multi Instance memang memang membutuhkan banyak memori. Semakin tinggi spesifikasi yang dimiliki, maka akan semakin banyak emulator yang bisa dijalankan sekaligus.
Tertarik dengan gamenya? Aether Gazer versi global sudah direncanakan rilis minggu ini untuk Android dan iOS. Sebagai tambahan, kami kebetulan sudah merangkum panduan tier list Modifier gamenya yang bisa kamu cek DI SINI. Selebihnya kamu bisa pantau perkembangan terupdate dari gamenya lewat website resmi mereka DI SINI.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Discussion about this post